Kamis 15 Sep 2016 08:53 WIB

Sering Sakit Kepala Jadi Ciri Tumor Otak?

Rep: Adysha Citra R/ Red: Indira Rezkisari
Sakit kepala
Foto:
sakit kepala

Tumor Otak Tidak Dapat Keluar Dari Tengkorak Kepala

Tak seperti tumor lainnya yang bisa menyebar, tumor otak tidak dapat menyebar ke organ-organ lainnya. Penyebabnya, tumor otak tidak memiliki akses yang sama menuju pembuluh darah seperti tumor yang mungkin tumbuh di bagian tubuh lainnya. Oleh karena itu, tumor otak hanya akan mempengaruhi kondisi otak saja dan tidak menyebar.

Ponsel Tak Sebabkan Tumor

Mitos yang beredar seringkali mengungkapkan bahwa sering berbicara melalui ponsel dapat menyebabkan tumor. Golfinos mengatakan masyarakat tak perlu khawatir akan mitos tersebut. Golfinos mengatakan tidak ada bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa ponsel dapat menyebabkan tumor otak. Sebaliknya, Golfinos mengatakan para ahli belum benar-benar memahami faktor apa yang menyebabkan timbulnya kanker otak.

Tumor Tak Bisa Dicegah

Golfinos mengaku banyak orang yang bertanya mengenai kiat-kiat mencegah tumor otak. Atas pertanyaan tersebut, Golfinos mengaku bahwa saat ini belum ada kiat-kiat yang bisa dilakukan untuk mencegah 'kedatangan' tumor otak. Meski begitu, Golfinos mengatakan akan lebih baik jika masyarakat lebih waspada dengan menghindari paparan radiasi yang berlebih khususnya bagi anak yang berusia di bawah 18 tahun. Sebagai contoh, orang-orang yang memerlukan pemeriksaan otak dapat memilih opsi MRI dibandingkan CT scan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement