Jumat 29 Apr 2016 14:03 WIB

Atlanta Singkirkan Celtics dari Play-Off NBA

Kompetisi basket NBA (ilustrasi)
Foto: EPA/Justin Lane
Kompetisi basket NBA (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, BOSTON  -- Atlanta Hawks menyingkirkan Boston Celtics melalui kemenangan 104-92 pada Game Enam perempat final Wilayah Timur pada Kamis di TD Garden.

Paul Millsap mendulang 17 angka dan delapan rebound, Al Horford dan Kent Bazemore masing-masing mencetak 15 angka untuk Atlanta, yang unggul sebesar 28 angka pada babak kedua dalam perjalanannya menuju kemenangan perdana di seri playoff mereka atas Boston dalam rentang waktu nyaris 60 tahun.

Kyle Korver mencetak 14 angka dan sembilan rebound, dan Jeff Teague menambahi 11 angka. Atlanta akan menghadapi Cleveland Cavaliers di putaran kedua, yang dimulai pada Senin di Quicken Loans Arena.

Hawks kalah pada ketiga pertemuan dengan Cavaliers pada musim reguler dengan rata-rata 9,7 angka. Cleveland juga menyingkirkan Atlanta ketika kedua tim bertemu pada final Wilayah Timur musim lalu.

Isaiah Thomas mencatatkan "double-double" dengan 25 angka dan sepuluh assist untuk memimpin Boston. Joe Crowder menyelesaikan pertandingan dengan 15 angka dan Marcus Smart serta Jonas Jerebko masing-masing menambahi 13 angka untuk Celtics.

Boston mencatatkan keberhasilan 36,2 persen tembakan (34 keberhasilan dari 94 percobaan) pada Jumat (29/4) WIB  dan menggenggam catatan 38,4 persen (206 keberhasilan dari 537 percobaan) di seri ini.

Hawks mengungguli Celtics sebesar 39-26 pada kuarter ketiga dan memimpin 89-61 dengan 9:51 waktu tersisa, namun Celtic mampu bangkit untuk mengejar menjadi 96-86 melalui upaya Thomas dengan waktu tersisa 1:48.

Atlanta memimpin sebanyak enam angka pada kuarter pertama, sebelum mengakhiri periode itu dengan skor 20-17.

Thomas bermain sepanjang kuarter pertama, namun tidak mampu mencetak angka sampai ia melakukan driving lay-up dengan waktu tersisa 2:25.

Dunk Crowder dengan waktu tersisa 4:26 sebelum turun minum membuat para penggemar tuan rumah kembali bersemangat dan membawa Boston mengejar sehingga skor menjadi 34-25, namun Hawks memperbesar keunggulan menjadi 41-33 memasuki pergantian babak.

Millsap mencatatkan delapan angka dan lima rebound pada babak pertama untuk Atlanta, yang unggul sebanyak 13 angka pada babak pembukaan. Thomas menyumbang sembilan angka dan lima assist untuk memimpin Boston.

Celtics hanya mampu mencatatkan 27,7 persen keberhasilan tembakan (13 keberhasilan dari 47 percobaan) pada babak pembukaan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement