Sabtu 12 Mar 2016 16:17 WIB

PABBSI Kabupaten Bogor Tatap Porda 2018

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Djibril Muhammad
PABBSI
Foto: rri.co.id
PABBSI

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persatuan Angkat Besi dan Berat Seluruh Indonesia (PABSSI) Kabupaten Bogor akhirnya meresmikan homebase baru, tepatnya di sisi timur Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor. Dengan peresmian homebase sekaligus tempat latihan baru ini, PABSSI Kabupaten Bogor diharapkan bisa mendulang sukses di gelaran Pekan Olahraga Daerah (PORDA) 2018 mendatang.

Hal ini diungkapkan Ketua Umum PABBSI Kabupaten Bogor, Iryanto. Menurut dia, pada saat ini tempat latihan dan homebase PABBSI lebih reprentatif dan lebih nyaman dibanding saat harus berlatih di GOR Markas Persikabo, yang dianggap tidak terlalu luas.

Pun dengan perlengkapan latihan para atlet. "Alhamdulillah, sekarang sarana latihan ini sudah sangat luar biasa. Sekitar 30x20 meter. Begitu juga dengan perlengkapan, tinggal beberapa item yang memang harus diganti, karena sudah expire. Kalau yang bisa diperbaiki, akan kami perbaiki," kata Iryanto saat dihubungi Republika.co.id, Sabtu (12/3).

Lebih lanjut, Iryanto menjelaskan, meski event terdekat adalah PON dan Popda, namun PABBSI Kabupaten Bogor tengah memprioritaskan untuk bisa berprestasi di gelaran Porda 2018 mendatang. Kegagalan meraih medali emas di Porda sebelumnya, yang hanya meraih dua medali perak, membuat PABBSI Kabupaten Bogor segera berbenah diri.

Terlebih, Kabupaten Bogor telah terpilih untuk menjadi tuan rumah Porda 2018. Kabupaten Bogor pun mengincar gelar juara umum, seperti saat mengikuti Porda 2006 silam. "Prioritas yang betul-betul menjadi target itu adalah Porda 2018. Kami harus raih lagi, yang selama ini predikat juara umum terlepas ke daerah lain. Kami akan ambil lagi, Insya Allah," tuturnya.

Dengan didukung sarana dan prasarana yang memadai, Iryanto berharap, atlet-atlet PABBSI diharapkan bisa memberikan hasil yang maksimal. Untuk saat ini, PABBSI Kabupaten Bogor telah memiliki potensi atlet sebanyak 15 orang dan diperkuat empat orang pelatih. Namun, tidak tertutup kemungkinan, PABBSI Kabupaten Bogor bakal merekrut atlet-atlet baru.

"Itu berbanding lurus, kalau sarana dan prasarana baik, maka atlet juga akan berikan yang terbaik. Tidak kalah penting kerja keras dari pengurus dan pelatih," ujar Iryanto.

Mention Yukk, Satu jenis kosmetik yang ada di Meja rias Kamu!

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement