Kamis 22 Oct 2015 14:19 WIB

Toyota Tambah Jumlah Kendaraan yang Harus Ditarik

Rep: MgROL49/ Red: Dwi Murdaningsih
Toyota Camry
Toyota Camry

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Toyota memperluas penarikan kendaraan yang berfokus pada kecacatan terhadap switch power-window dari jutaan kendaraan yang telah diproduksi. Dilansir dari Leftlanenews (21/10), kesalahan pada power window master berpotensi menyebabkan kondisi arus pendek yang dapat menyebabkan komponen terlalu panas dan meleleh.

Komponen bermasalah tersebut membuat keluarnya asap dan bahkan dalam beberapa kasus dapat mengakibatkan kebakaran. Pada tahun 2012, Toyota mencatat sekitar 7,4 juta unit kendaraan yang harus diperbaiki karena masalah ini.

Awalnya, penarikan kendaraan fokus pada model mobil antara tahun 2007 sampai 2009. Namun setelah ditelusuri, masalah ini menyangkut pada kendaraan mulai dari tahun 2006 sampai tahun 2011.

Yang termasuk kedalam daftar tersebut adalah Camry tahun 2007 dan 2009, Corolla tahun 2009-2011, Highlander 2008-2011, Matrix 2009-2011, RAV4 2006-2011, Sequoia 2009-2011, Tundra 2009-2011, Yaris 2006-2010, Scion XB 2009-2011 dan Scion XD 2009-2010.

Para teknisi nantinya akan memeriksa komponen switch dan menerapkan grease yang tahan panas, atau bahkan mengganti komponen yang telah rusak oleh arus pendek listrik internal. Pengumuman penarikan ini telah diperbarui dengan penambahan sekitar dua juta kendaraan yang dijual di pasar AS.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement