Selasa 14 Jul 2015 09:42 WIB

Cara Obati Kesepian Setelah Pasangan Meninggal

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Ilham
Kesepian (ilustrasi)
Foto: superjuniorff2010.wordpress.com
Kesepian (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR -- Menurut the Holmes and Rahe Stress Scale, kematian pasangan, apakah itu suami atau istri adalah sumber stres paling utama dan memberi trauma pada jiwa seseorang. Setelah melalui proses berduka dan mengatasi kesedihan ditinggal meninggal pasangan, banyak janda atau duda mengalami kesepian dalam waktu lama.

Merasakan kesepian itu wajar. Tapi, alangkah baiknya jika Anda mengambil langkah-langkah baru untuk tidak mengisolasi diri dan mendapatkan kembali kebahagiaan Anda yang baru. Berikut cara mengobati kesepian setelah pasangan meninggal yang dilansir Live Strong, Selasa (13/7).

1. Kendalikan diri

Jangan biarkan diri Anda tenggelam dalam duka dan terus menerus merasa tak berdaya. Jika Anda merasa kesepian, Anda harus membuat perubahan. Tidak ada orang lain yang bisa melakukannya kecuali diri Anda sendiri.

Anda harus proaktif dan berkomitmen untuk kembali hidup positif. Ini adalah cara sehat untuk memerangi kesepian. Teman dan keluarga bisa menjadi sumber kekuatan dan semangat. Namun itu semua tak berguna tanpa tekad sendiri untuk melanjutkan hidup.

2. Sibukkan diri dengan hobi

Hindari kesepian ditinggal meninggal pasangan dengan cara mengisi waktu Anda dengan kegiatan bermanfaat. Anda bisa bepartisipasi dalam kegiatan olah raga bersama teman-teman. Temukan orang-orang di sekitar Anda dan bersosialisasilah.

Duduk sendiri di rumah dan menghabiskan waktu untuk merajut atau membaca buku sesungguhnya bukan cara terbaik menangkal kesepian.

3. Menebar kebaikan

Salah satu cara positif untuk mengatasi sedih ditinggal pasangan adalah membantu orang lain dan menebar kebaikan. Anda bisa terlibat dalam kegiatan amal atau penggalangan dana. Tindakan positif ini membantu Anda bertemu orang-orang baru.

4. Mulai hubungan baru

Ketika Anda siap untuk memulai hubungan yang baru, maka lakukanlah. Ini memang membutuhkan waktu karena Anda baru saja ditinggal meninggal pasangan. Cobalah tidak menutup diri jika memang ada teman dekat yang mengenalkan Anda dengan seseorang. Jika memang Anda tak menyukai sosok baru ini, setidaknya Anda mendapatkan teman baru.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement