Rabu 21 Jan 2015 16:00 WIB

Oki Setiana Dewi, Rintis Bisnis Fashion

Red:

Setelah melahirkan anak pertamanya, Oki Setiana Dewi agaknya enggan berdiam diri. Menggandeng sang suami, dia mulai merintis bisnis fashion dengan membuka toko busana Muslim. "Kami mengembangkan baju syar'i supaya orang di Indonesia bisa pakai baju hijab syar'i, bagus dan santun," kata Oki saat membuka toko OSD di sebuah pusat perbelanjaan di Jakarta.

Oki mengatakan merintis bisnis tidak hanya untuk mencari keuntungan, tetapi juga untuk menyebarkan pengetahuan tentang kewajiban berbusana Muslim bagi perempuan Islam.

Apalagi, busana Muslimah jelas berbeda dengan gaya busana perempuan secara umum. "Ada kaidahnya. Nggak boleh tipis dan nggak boleh ketat, tidak mencolok atau jadi pakaian kesombongan. Boleh cantik tapi sewajarnya," jelas perempuan berusia 26 tahun tersebut seperti dilansir Antara.

Sebagian besar busana yang dipajang di tokonya merupakan potongan busana yang sering dia pakai. Seperti busana gamis yang panjang dan longgar plus kerudung panjang yang menutup dada.

Bahkan, secara khusus pemain film Ketika Cinta Bertasbih itu mendesain koleksi baju dengan ritsleting di bagian dada untuk memudahkan pemakaian serta ritsleting di bagian tangan sebatas siku agar lengan baju dapat digulung ketika berwudhu. Oki juga ingin mengembangkan bisnisnya dengan memasarkan pakaian anak-anak untuk memperkenalkan pakaian Muslim sejak dini.

ed: Endah Hapsari

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement