Sabtu 20 Sep 2014 03:45 WIB

Hamilton Tercepat di Sesi Latihan GP Singapura

Grand Prix Singapura
Grand Prix Singapura

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Lewis Hamilton mengamankan keuntungan pertamanya untuk Grand Prix Singapura pekan ini pada Jumat, ketika ia memuncaki catatan waktu tercepat untuk Mercedes pada sesi latihan bebas kedua dengan mengungguli Fernando Alonso dari Ferrari.

Pada sesi yang terganggu oleh kibaran bendera merah setelah Pastor Maldonado membentur tembok pembatas dengan Lotusnya, Hamilton dengan nyaman menjadi pebalap tercepat dengan keunggulan bersih atas juara dunia dua kali asal Spanyol itu dan atas rekan setimnya sekaligus pemuncak klasemen Nico Rosberg, yang hanya mampu menduduki urutan ke-13.

Sesi Rosberg mengalami hambatan ketika ia harus membatalkan catatan-catatan waktu putaran tercepatnya, menyusul kecelakan spektakuler yang diderita Maldonado pada pertengahan sesi pada arah keluar dari Tikungan 10, ketika pebalap Venezuela itu merusak bagian kanan depan mobilnya.

Rosberg unggul 22 angka atas Hamilton di klasemen pebalap, dengan enam balap tersisa.

Pebalap Austria Daniel Ricciardo menjadi pebalap ketiga tercepat dengan Red Bullnya, mengungguli Kimi Raikkonen pada Ferrari kedua, tim Italia itu menikmati rangsangan penampilan setelah akhir pekan yang memilukan di Monza dua pekan silam, ketika mereka terganggu oleh masalah manajerial.

Juara dunia empat kali Sebastian Vettel menjadi pebalap tercepat urutan kelima pada Red Bull kedua, setelah hanya bergabung dengan persaingan itu dengan 12 menit tersisa, menyusul kegagalan mesin pada akhir sesi latihan paginya.

Kevin Magnussen menjadi pebalap tercepat keenam dengan mengungguli rekan setimnya di McLaren yang lebih senior, Jenson Button, Sergio Perez dan rekan setimnya di Force India Nico Hulkenberg. Pebalap Rusia Daniil Kvyat menduduki urutan kesepuluh untuk Toro Rosso.

Dua akhir pekan setelah penampilan bagus mereka di Grand Prix Italia, para pebalap Williams Felipe Massa dan Valtteri Bottas merosot ke urutan ke-17 dn 18, namun mereka melaku dengan bensin yang terisi penuh.

Pada pagi hari, Alonso mengakhiri dominasi Mercedes pada latihan pembuka ketika ia memuncaki catatan waktu untuk Ferrari - pertama kalinya dalam tujuh balap di mana mobil selain Mercedes mencatatkan waktu tercepat pada latihan pertama.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement