Sabtu 06 Sep 2014 20:31 WIB

Smith Kembali, Warriors Menang Lagi

Indonesia Warriors
Foto: ABL
Indonesia Warriors

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA—John Smith kembali pada saat yang tepat ke tim Indonesia Warriors. Point guard impor asal Filipina ini mencetak 13 poin—dari total 18 angka—pada kuarter keempat untuk membawa Warriors mengalahkan Hi-Tech Bangkok City 73-70, di Britama Arena, Jakarta, Sabtu (6/9).

Smith yang cedera sehingga harus absen dalam dua gim Warriors sebelumnya mengaku lega bisa berkontribusi untuk kemenangan timnya. Terlebih lawan yang dihadapi adalah pemimpin klasemen sementara kompetisi ASEAN Basketball League (ABL) 2014.

"Saya menempuh jalan yang panjang melawan cedera. Tapi ini menjadi kemenangan hebat buat kami. Kami menghadirkan intensitas di latihan ke gim ini dan kami melakukan hal hebat dengan mengeksekusi game plan kami makam ini," kata Smith seusai pertandingan.

Smith tak sendirian. Mims O'Neal menyumbang 14 poin dan enam steal. Tremayne Johnson menambah 13 angak dan enam steal. Dua pemain lokal Vinton Noland Surawi dan Kevin Yonas Sitorus cukup cemerlang dengan masing-masing menyumbang delapan poin.

Hi-Tech yang diperkuat dua mantan pemain Warriors, Steven Thomas dan Jerick Canada, tertinggal 18-25 pada awal kuarter kedua. Namun Warriors bangkit dengan mencetak 14 angka dan hanya kemasukan tiga poin untuk memimpin 35-31 saat halftime.

Bangkok City kembali menjauh pada awal kuarter ketiga dengan membuat  11-2 run. Setelah melewtai duel sengit, Warriors bisa mendekat 51-52 di akhir kuarter ketiga.

Kedua tim adu tembakan tiga angka pada kuarter empat. Tiga tembakan Smith membawa warriors memimpin 65-58 saat waktu tersisa 6:22. Dengan keunggulan 10 angka saat laga tersisa 4:34. Warriors harus kehilangan Johnson yang terkena fouled out.

Skuat asuhan Cokorda Raka Satrya Wibawa ini nyaris kehilangan gim ini saat kedudukan 71-69 dan waktu tinggal 13 menit, Hi-Tech mendapatkan tembakan bebas. Dua tembakan bebas Thomas gagal, namun ia berhasil mendapatkan rebound. Smith mencegah Steve mencetak angka dengan melakukan pelanggaran.

Thomas kali ini memasukkan satu tembakan dan satu lagi meleset. Hi-Tech terpaksa melanggar Kevin. Pemain muda Warriors ini dengan tenang menjaringkan dua tembakan untuk membuat skor menjadi 73-70. Dalam kesempatan terakhir, Jerick gagal memaksa overtime setelah tembakan tiga angkanya gagal menemui sasaran.

Dengan kemenangan ini, rekor menang kalah Warriors berubah menjadi 5-7. Warriors akan kembali bermain pada Sabtu 13 September menjamu Westports Malaysia Dragons di BritAma Arena, Jakarta.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement