Selasa 26 Aug 2014 12:00 WIB

Bangun Moral Pegawai, Kemenag Gandeng ESQ 165

Red:

JAKARTA — Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan ESQ 165, lembaga training yang fokus pada pembangunan karakter bangsa. Kerja sama ini dilakukan untuk membangun moral pegawai Kementerian Agama (Kemenag).

Penandatanganan dilakukan bersama pendiri ESQ yang juga pakar pembangunan karakter, Ary Ginanjar Agustian, saat pembukaan Training Eksekutif angkatan 136 di Menara 165, TB Simatupang, Jakarta Selatan, Sabtu (22/8).

Pembangunan moral para pegawai menjadi salah satu perhatian utama menteri yang menggantikan Suryadharma Ali tersebut. "Masa-masa awal ketika mendapatkan amanah untuk menjadi Menteri Agama, saya melakukan identifikasi terhadap persoalan yang ada di dalam kementrian ini. Saya memikirkan betul bagaimana moralitas mulai pegawai, staf, hingga pejabat. Alhamdulillah, akhirnya saya bisa bertemu dengan lembaga (ESQ --Red) yang sejalan dengan keinginan saya," kata Lukman dalam sambutannya melalui siaran pers kepada Republika.

Selain itu, Ary Ginanjar mengungkapkan, langkah awal yang akan dilakukan bersama timnya mencakup empat poin utama, yakni diagnosis, pemetaan, pembangunan agen perubahan (agent of change), dan  training-training intervensi untuk memperbaiki hasil dari diagnosis dan pemetaan. "ESQ sangat mendukung niat baik dari Kementerian Agama ini. Kami memiliki alat yang dibutuhkan dalam rangka pembangunan karakter ini," ujar Ary.

Lukman juga berharap apa yang sudah dimulainya bisa terus dilanjutkan oleh siapa pun yang nantinya akan menggantikan posisinya. "Meskipun waktu yang saya miliki sangat terbatas dan akan berakhir Oktober nanti, tapi setidak-tidaknya saya berkeinginan meninggalkan sesuatu yang bisa dilanjutkan oleh siapa pun nanti yang mendapat amanat menjadi Menteri Agama. Hal ini untuk melanjutkan pembangunan karakter di internal Kementerian Agama," katanya.

Pada kesempatan yang sama, penandatanganan MoU juga dilakukan antara Kamar Dagang dan Industri (Kadin) bidang Kelautan dan Perikanan. Penandatanganan dilakukan oleh Wakil Ketua Umum Kadin bidang Kelautan dan Perikanan Yugi Prayanto dan Founder ESQ 165 Ary Ginanjar. Kerja sama meliputi pembangunan karakter dalam rangka menciptakan pelaku bisnis perikanan yang tidak saja andal dalam berbisnis, namun juga memiliki mental dan karakter yang berkualitas.

Panin Bank Syariah juga menandatangani MoU dengan ESQ 165. Kerja sama yang dilakukan, yaitu seputar pembangunan budaya organisasi dengan ESQ-ACT Consulting dalam hal pengukuran budaya organisasi (corporate culture health index), MVVM Workshop, Agent of Change, serta sinergi dengan Koperasi Syariah 165 dan Wakaf 165. Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Utama Panin Bank Syariah Deni Hendrawati dan Ary Ginanjar Agustian. ed: a syalaby ichsan

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement