Senin 20 Sep 2021 08:05 WIB

Parpol Punya Tanggung Jawab Bantu Warga Terdampak Bencana

Gerindra menyalurkan bantuan terhadap masyarakat terdampak banjir di wilayah Kalteng.

Rep: Nawir Arsyad Akbar/ Red: Mas Alamil Huda
Foto udara permukiman warga terendam banjir di Jalan Anoi, Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Rabu (15/9/2021). Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat, banjir yang dipicu akibat luapan Sungai Kahayan tersebut merendam 13 kelurahan di wilayah itu dan berdampak pada 3.383 KK atau 7.547 jiwa terdampak banjir.
Foto: ANTARA/Makna Zaezar
Foto udara permukiman warga terendam banjir di Jalan Anoi, Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Rabu (15/9/2021). Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat, banjir yang dipicu akibat luapan Sungai Kahayan tersebut merendam 13 kelurahan di wilayah itu dan berdampak pada 3.383 KK atau 7.547 jiwa terdampak banjir.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Partai Gerindra menyalurkan bantuan terhadap masyarakat terdampak banjir di lima wilayah di Kalimantan Tengah (Kalteng). Sekretaris Jenderal Partai Gerindra  Ahmad Muzani menyampaikan, bantuan tersebut diberikan untuk meringankan beban masyarakat.

Menurutnya, bantuan tersebut juga bagian dari tanggung jawab partai terhadap masyarakat. Ia berharap, bantuan ini dapat membantu kesulitan serta memupuk rasa optimisme masyarakat Kalteng pascabencana banjir. 

"Sebagai partai politik, Gerindra memiliki tanggung jawab untuk membantu masyarakat yang terkena bencana di seluruh Indonesia, seperti yang terjadi di Kalteng," ujar lewat keterangan tertulisnya, Ahad (20/9).

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, kata Muzani, turut prihatin dengan musibah banjir yang terjadi. Terlebih hingga sekarang ini, genangan akibat banjir masih terjadi di sejumlah wilayah di Kalteng.

Kondisi ini sangat berdampak kepada melemahnya perekonomian keluarga yang menjadi korban banjir tersebut, termasuk kesehatan. “Makanya Pak Prabowo Subianto menginstruksikan kami dan jajaran Fraksi Gerindra di DPR RI agar berempati dan bersimpati dengan cara memberi bantuan yang diperlukan mereka," ujar Muzani.

"Maka kami melakukan pemotongan gaji seluruh anggota DPR RI Fraksi Gerindra,” sambungnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua DPD Gerindra Kalteng Iwan Kurniawan. Ia mengatakan, bantuan berupa sembako dan kebutuhan pokok lainnya ini berasal dari pemotongan gaji seluruh anggota DPR RI Fraksi Gerindra. 

Iwan yang juga anggota DPR RI menyerahkan bantuan tersebut ke masyarakat yang berhak menerima mewakili pimpinan fraksi DPR RI Gerindra. Bantuan tersebut disebutnya salah satu bentuk kepedulian kepada masyarakat.

“Bantuan sembako yang kita salurkan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian para anggota Fraksi Gerindra di DPR RI yang khusus disalurkan kepada para korban banjir di Kalteng ini,” ujar Iwan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement