Selasa 19 Oct 2021 14:23 WIB

Tax Center Universitas BSI Hadiri Undangan Kanwil DJP Jaktim

Perlu strategi meningkatkan kesadaran dan kepatuhan dalam pemenuhan kewajiban pajak

Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) serta beberapa perguruan tinggi lain mengadakan webinar BDS secara daring.
Foto: Universitas Bina Sarana Informatika
Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) serta beberapa perguruan tinggi lain mengadakan webinar BDS secara daring.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sehubungan dengan upaya menjangkau wajib pajak, melalui pendekatan end to end untuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan memperluas basis data perpajakan, diperlukan sebuah strategi untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan dalam pemenuhan kewajiban dan hak wajib pajak UMKM.

Salah satu strategi tersebut adalah dengan melaksanakan kegiatan dalam rangka pembinaan dan pengawasan wajib pajak UMKM melalui program Business Development Services (BDS).

Baca Juga

Berangkat dari hal itu, dalam rangka meningkatkan kemampuan bisnis bagi pelaku UMKM, Kanwil DJP Jakarta Timur bekerja sama dengan Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) serta beberapa perguruan tinggi lain mengadakan webinar BDS secara daring, Selasa (5/10) silam.

Kegiatan ini dibuka oleh penyuluh pajak ahli madya Kanwil DJP Jakarta Timur, A Muhammad Noor. Pada kesempatan tersebut, Universitas BSI mengirimkan peserta dari mahasiswa yang memiliki bisnis UMKM, Tax Center Universitas BSI serta UMKM binaan Universitas BSI yang diwakili Ellis selaku Ketua UMKM Naik Kelas DKI Jakarta.

 

Dalam webinar BDS, bertajuk ‘Memikat Konsumen Lewat Foto Produk yang Menarik’ menghadirkan narasumber fotografer profesional, Harris Rinaldi.

Harris memaparkan, untuk dapat mengembankan usaha UMKM, bukan saja modal atau dana yang dibutuhkan, tetapi jiwa kewirausahaan atau kewiraswastaan sebagai komponen utama usaha juga sangat diperlukan.

“Pada webinar kali ini juga, membahas tentang bagaimana menciptakan promosi sebagai pelengkap bisnis. Sebab promosi dapat menciptakan image terhadap produk yang ditawarkan, dengan menciptakan desain foto yang menarik,” tutur Harris, Selasa (5/10) lalu.

Sementara itu, pengelola Tax Center Universitas BSI berharap, mahasiswa Universitas BSI dapat memahami topik webinar ini. Sehingga bisa meningkatkan usahanya dengan pembuatan foto dan poster produk yang menarik, berupa tampilan serta produk yang dijual agar semakin dikenal masyarakat luas.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement