Sabtu 21 Jun 2014 18:49 WIB

Debat Soal Ketahanan Nasional, Jokowi Disiapkan Berjam-jam

Rep: C90/ Red: A.Syalaby Ichsan
Joko Widodo (kiri) bersama Prabowo Subianto (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Menjelang debat calon presiden dengan tema Politik Internasional dan Ketahanan Nasional, Andi Widjajanto, Sekretaris Tim Sukses Pemenangan pasangan koalisi nomor urut 2 Joko Widodo dan Jusuf Kalla mengaku sudah mempersiapkan dengan matang.

Ia mengungkapkan persiapan dimulai dengan pembentukan tim ahli yang memahami tentang tema debat tersebut. “Kami sudah menyiapkan tim ahli dengan Dr. Rizal Sukma yang membidangi politik luar negeri dan Dr. Edi Prasetyono yang membidangi politik pertahanan, di sela-sela kampanye kami juga sudah sering berbincang-bincang,” jelasnya kepada RoL, Sabtu (21/6).

Dia menjelaskan, tim sukses semakin menginsentifkan jadwal pertemuan antara tim ahli dengan sang calon presiden.  “Kalau hari ini, kami sudah bertemu dan berbincang-bincang selama empat jam. Dimulai dari jam sebelas pagi sampai tiga sore, besok akan dimulai dari jam sepuluh pagi sampai dua siang,” tambahnya.

 

Pembentukan tim ahli diharapkan mampu memberikan gagasan-gagasannya kepada capres. Dimulai dari membahas tentang pekerjaan-pekerjaan rumah yang akan dihadapi Indonesia pada periode 2014-2019 sampai masalah-masalah seputar politik Internasional dan Ketahanan Nasional.

 

“Kami buat kerangka besar tentang PR-PR dan masalah-masalah Indonesia seperti prinsip dan strategi yang akan dilakukan Indonesia pada periode 2014-2019. Undang-undang Pertahanan juga tidak lupa dibahas,” ungkapnya.

Debat jilid 3 rencananya akan diselenggarakan pada Ahad (22/6) besok.  KPU memilih Guru Besar Universitas Indonesia (UI) Hikmahanto Juwana sebagai moderator dalam capres ketiga yang digelar di Hotel Holiday Inn, Kemayoran.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement