Jumat 13 Jun 2014 18:42 WIB

Tujuh Makanan Ini Bisa Mempercantik Wajah, Lho (1)

Madu (ilustrasi)
Foto: en.wikipedia.org
Madu (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, Untuk mempercantik wajah, ternyata resepnya tak jauh dari dapur Anda. Jika Anda agak cemas dengan kandungan kimia buatan pada produk perawatan wajah, mungkin cara ini bisa menjadi pilihan. Menurut laman Alla Women Stalk, tujuh jenis makanan --mulai dari buah hingga minyak tertentu-- bisa menjadi bahan masker Anda secara alami. Apa sajakah ketujuh bahan itu? 

1. Pisang

Pisang ternyata memiliki manfaat luar biasa. Mengonsumsi pisang saat haid ternyata bisa mengurangi kram. Buah yang satu ini memiliki kandungan vitamin A dan E. Menggunakan masker dari pisang yang sudah dihaluskan membuat kulit wajah terasa lembut, halus, dan ternutrisi dengan baik. Gunakan masker pisang ini sekitar 10-20 menit. Lalu bilas wajah dengan air dingin. 

2. Alpukat 

Buah berdaging kuning ini kaya vitamin A dan antioksidan. Perpaduan keduanya membuat alpukat ideal sebagai bahan masker wajah. Coba campurkan satu sendok teh minyak zaitun dan alpukat yang sudah dihaluskan. Gunakan campuran sebagai masker dan diamkan sekitar 15 menit lalu bilas. Wakah akan terasa lebih lembut, kencang, dan terlihat lebih bercahaya. 

3. Madu

Madu memang jenis pangan yang kaya manfaat. Madu kerap dipakai untuk mengobati jerawat, melembabkan kulit kering, membersihkan dan menyembuhkan luka bakar serta luka potong. Madu tanpa campuran bahan lain dapat digunakan untuk masker yang berfungsi antibakteri dan pelembab. Madu juga bisa dioleskan pada bagian berjerawat untuk mengurangi radang. 

Berikut: Tujuh Makanan Ini Bisa Mempercantik Wajah, Lho (2)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement