Senin 09 Jun 2014 09:57 WIB

Kelas JJBB Honda Racing Championship, Wadahi Hasrat Balap Remaja

Red:
Kelas JJBB Honda Racing Championship, Wadahi Hasrat Balap Remaja
Foto: motor.sportku.com
Kelas JJBB Honda Racing Championship, Wadahi Hasrat Balap Remaja

SPORTKU.COM - Ada yang menarik di seri pertama Honda Racing Championship (HRC) Purwokerto 7-8 Juni 2014. AHM dan PT Astra International Tbk selaku Main Dealer motor Honda DIY membuka kelas "Jadilah Juara Bersama Blade" (JJBB). Kelas ini dikhususkan untuk pelajar SMA yang sengaja diadakan untuk menyalurkan hasrat balap anak-anak muda pelajar SMA/SMK.

Dengan total pendaftar mencapai 156 orang namun hanya 80 orang terpilih yang berkesempatan untuk bergabung mengikuti pelatihan. Beberapa kegiatan harus mereka ikuti seperti coaching clinic yang melibatkan pembalap Honda.

Lalu 80 orang peserta mendapatkan teori dan harus bisa mempraktekan apa yang mereka dapatkan selama pelatihan. Kemudian sesi penyisihan yang menyisakan 10 peserta yang berhak untuk tampil di final kelas JJBB Honda Racing Championship seri perdana di GOR Satria,Purwokerto.

"Anak-anak muda pelajar SMA atau SMK adalah remaja yang penuh dengan keberanian. Mereka memiliki potensi baik jika dikelola dan disalurkan dengan tepat. Melalui JJBB mudah-mudahan remaja usia produktif bisa mengenal lebih dekat dunia balap motor. Jadi, motor selain dijadikan hobi ini bisa juga untuk menghasilkan olahraga yang berprestasi," tuntas Ronaldo Widjaja, Region Head PT Astra International.

sumber : motor.sportku.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement