Kamis 20 Mar 2014 14:00 WIB

Cafu: Lapangan Buruk Bisa Buat Pertandingan Berantakan

Rep: CR02/ Red: Didi Purwadi
Cafu
Foto: AP/Andre Penner
Cafu

REPUBLIKA.CO.ID, RIO DE JANEIRO -- Setelah 20 tahun berkarier di dunia sepak bola, Cafu akhirnya mengambil satu buah kesimpulan: kondisi lapangan tentukan kualitas permainan.

Sehebat apapun kualitas sebuah tim, permainan hebat mereka tidak akan bisa muncul jika kondisi lapangannya buruk. Kualitas lapangan yang tidak baik pada permukaan tanahnya, dapat mengubah arah bola sehingga pemain sulit memprediksinya.

''Buruknya kondisi lapangan akhirnya bisa merusak ritme pertandingan bahkan bisa memperburuk kesehatan pemain,'' kata Cafu seperti dikutip dari situs Fifa.

Cafu memulai kariernya di Sao Paulo. Mantan kapten tim nasional Brasil yang pernah memenangi Piala Dunia pada tahun 1994 dan 2002 ini telah bermain di segala macam lapangan sepak bola. 

Kualitas lapangan merupakan salah satu faktor terpenting dalam pertandingan sepak bola di belahan dunia manapun. Dia pun mengaku kagum dengan teknologi yang digunakan pada era ini untuk merawat kondisi lapangan pertandingan.

"Kini teknologi yang digunakan sangat modern dan membuat kualitas lapangan menjadi lebih baik," kata Cafu yang memutuskan 'gantung sepatu' pada 2008.

Dia menilai tidak ada gunanya memiliki tim medis hebat dan fasilitas rehabilitasi bagus jika kondisi lapangan tidak baik. Karena, lapangan buruk akan membuat ritme permainan menjadi berantakan.

==========

Piala Dunia 2014 Brasil sudah di depan mata. Republika Online (ROL) membuka ruang bagi ROLers mengirimkan naskah seputar Piala Dunia untuk dimuat dalam rubrik 'Kata Mereka' pada kanal Piala Dunia Republika Online. Kirimkan naskah ROLers ke [email protected].

sumber : FIFA
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement