Selasa 10 Dec 2013 16:32 WIB

Enam Tahun di Indonesia, Lexus Laris 2.517 Unit

Red:
Enam Tahun di Indonesia, Lexus Laris 2.517 Unit
Foto: mobil.sportku.com
Enam Tahun di Indonesia, Lexus Laris 2.517 Unit

SPORTKU.COM - Meski baru memasuki tahun keenam di Indonesia, Lexus berhasil meraih berbagai pencapaian yang membanggakan. Pertama kali hadir di tanah air pada November 2007, total Lexus telah mencatatkan total penjualan sebanyak 2.517 unit.

Angka tersebut didominasi oleh penjualan RX Series, LX Series, serta LS Series. RX Series membukukan penjualan 1.303 unit atau berkontribusi sekitar 51,77% dari total penjualan Lexus. Sementara itu, LX Series mencatatkan penjualan 739 atau berkontribusi sebesar 29,36%.

Sedangkan LS Series sebanyak 256 unit atau berkontribusi sebesar 10,17% terhadap total penjualan Lexus Indonesia. Adapun, sisanya ditopang oleh tiga tipe lainnya yaitu ES Series, GS Series, dan IS Series.

Sementara optimisisme Lexus juga hadir dari ES Series yang baru diluncurkan Oktober lalu. Hanya dalam rentang 2 bulan Lexus ES Series terjual sebanyak 18 unit.

“Terimakasih kami pada Lexus Enthusiasts tidak akan pernah cukup, berkat dukungan mereka Lexus berhasil menorehkan pencapaian yang membanggakan dalam 6 tahun eksistensinya di pasar premium Tanah Air,” ujar Principal Lexus Indonesia, Johnny Darmawan.

Senada dengan tagline "Pursuit of Perfection is Unlimited for Creating Amazing", Johnny menambahkan pihaknya berharap dapat melayani Lexus enthusiasts dengan berbagai pilihan dan karakteristiknya secara lebih optimal dan pada jangkauan yang lebih luas lagi sekaligus menghadirkan produk berkualitas.

“Berkat para Lexus Enthusiasts pulalah Lexus Indonesia mendapatkan kepercayaan dari prinsipal untuk menghadirkan semakin banyak pilihan varian produk bagi pelanggannya. Tingginya respon positif dari Lexus Enthusiasts, menunjukkan bahwa Lexus telah mendapat tempat khusus yang sangat istimewa di hati pecintanya,” lanjutnya.

Pada awal kehadirannya di Indonesia, Lexus Indonesia diwakili oleh 4 varian, yaitu LS460L, GS300, IS300, dan RX350. Kini, menginjak tahun ke-6 perjalanan Lexus Indonesia, Lexus telah menghadirkan 15 varian dari 6 tipe, yakni GS 250, GS 300, GS 350, GS 450, IS 300, IS F, LS 460, LS 600, LX 570, RX 270, RX 350, RX 450, ES 250, ES 300, serta IS 250.

Lexus ES 250lexus indonesia, new lexus es series, es 250, es 250 luxury, es 300h, hybrid, lexus gallery,

Lexus ES 300hlexus indonesia, new lexus es series, es 250, es 250 luxury, es 300h, hybrid, lexus gallery,

sumber : mobil.sportku.com
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement