Rabu 04 Dec 2013 11:08 WIB

Siapkan Biaya Sekolah Sejak Anak Dalam Kandungan

Rep: Desy Susilawati/ Red: Endah Hapsari
Rencanakan keuangan keluarga sejak dini/ilustrasi
Foto: bankonyourself.com
Rencanakan keuangan keluarga sejak dini/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, Anak Anda telah lahir? Selamat. Selain membesarkan sang buah hati, jangan lupa untuk memperhitungkan dana pendidikan dia kelak. Maklum saja, biaya pendidikan di Indonesia terbilang tinggi.

Bahkan, seperti diungkap perencana keuangan dari ZAP Finance, Prita Hapsari Ghozie, kenaikan biaya pendidikan  isa mencapai 15 persen per tahun. Lantaran itu orang tua perlu menyiapkan dananya sejak anak, bahkan masih dalam kandungan. Apalagi, uang pangkal masuk sekolah juga cukup besar.

Untuk itu, kata Prita, orang tua harus menyisihkan pendapatannya untuk dimasukkan dalam produk pasar modal. Menggunakan reksa dana sebagai instrumen untuk mengumpulkan dana pendidikan sangat dianjurkan. Bila memungkinkan, Prita menyarankan memilih reksa dana yang memberi hasil rata-rata 20 persen per tahunnya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement