Selasa 08 Oct 2013 15:34 WIB

Donny Ristanto Hijrah ke Pacific Caesar Surabaya

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Yudha Manggala P Putra
Pacific Caesar Surabaya.
Foto: mainbasket.wordpress.com
Pacific Caesar Surabaya.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Setelah dua bulan membela Satria Muda Britama (SM Britama), Donny Ristanto resmi hijrah ke Pacific Caesar Surabaya. Center berusia 36 tahun tersebut telah menandatangani kontrak pada Senin (7/10) malam lalu dengan jumlah transfer yang dirahasiakan klub.

Donny membela SM Britama di kompetisi NBL Indonesia pada turnamen pra musim 2011 lalu. Kemudian, center yang memiliki tinggi 200 cm tersebut bermain selama dua musim di ASEAN Basketball League (ABL) bersama Indonesia Warriors sebelum akhirnya kembali lagi ke SM Britama pada Agustus 2013.

Selama di Indonesia Warriors, Donny telah membantu timnya meraih gelar juara ABL 2012 dan menjadi runner up 2013. Kepala Pelatih SM Britama, Cokorda Raka mengatakan posisi center di klubnya sudah terlalu banyak dan Donny dinilai kurang bisa mengimbangi permainannya dengan pemain lain.

“Selain faktor usia, Donny juga kalah bersaing dengan pemain lain,” kata Cokorda, Selasa (8/10).

Selama NBL Preseason Tournament 2013 bulan September lalu, Donny bermain dalam empat pertandingan SM BritAma. Ia mencetak rata-rata 2.5 poin dan 2.5 rebound per pertandingan. Dengan kepindahan Donny, Cokorda belum berencana untuk memasukkan pemain lain dan sementara masih akan menggunakan materi pemain yang sama.

Sementara itu, Vice Managing Director Indonesia Sport Venture, Rudolf Tulus memuji penampilan dan kontribusi Donny selama membela SM Britama maupun Indonesia Warriors. Menurutnya, Donny merupakan pemain yang professional dalam menjaga kondisi fisik dan mentalnya.

“Kamu berharap, Donny dapat meraih sukses dengan klub barunya di musim depan,” kata Tulus.

Sebelum turnamen pramusim NBL 2013/2014 SM Britama memasukkan dua pemain Indonesia Warriors ke dalam skuatnya yakni Donny dan Amin Prihantono. Donny dipercaya memiliki peluang besar untuk membuktikan kepercayaan SM Britama terhadap dirinya. Pasalnya, Donny telah terbiasa berkompetisi dengan pemain-pemain asing yang notabene memiliki kondisi fisik yang lebih besar selama bermain di Indonesia Warrior. Pengalaman tersebut membuat permainan Donny semaking matang dan berkembang.

Kembalinya Donny ke SM Britama saat itu juga merupakan upaya untuk memperkuat tim yang pada musim lalu gagal mencapai posisi empat besar di NBL Championship Series. Saat awal bergabung dengan SM Britama pada Agustus lalu, Donny bertekad untuk membuat klub tersebut lebih berprestasi di musim ini dan akan membawa klub tersebut menjadi lebih baik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement