Jumat 24 May 2013 16:00 WIB

Kelulusan SMA/ MA Kotawaringin Timur 99,07 Persen

Kelulusan Siswa (ilustrasi)
Foto: Republika/prayogi
Kelulusan Siswa (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SAMPIT, KALTENG -- Kelulusan tingkat pendidikan Sekolah Menengah Atas dan Madrasah Aliah Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah mencapai 99,07 persen.

"Jumlah peserta Ujian Nasional (UN) tingkat SMA/MA seluruhnya ada sebanyak 2.183 pelajar dan empat di antaranya dinyatakan tidak lulus. Sedangkan untuk tingkat SMK dinyatakan lulus 100 persen," kata Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Kotim, Muhammad Yusuf di Sampit, Jumat (24/5).

Persentase kelulusan SMA/ MA dan SMK Kabupaten Kotim dihitung tidak termasuk peserta yang tidak mengikuti UN, melainkan sesuai peserta yang mengikuti UN.

Jumlah peserta UN yang dinyatakan tidak lulus di Kabupaten Kotim ada sebanyak 21 siswa yang terdiri dari 17 siswa karena tidak mengikuti UN dan empat siswa diantara mengikuti UN, namun tidak lulus.

Secara umum persentase kelulusan SMA/MA dan SMK di Kabupaten Kotim mengalami peningkatan sebesar 0,75 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang hanya 98 persen. Sedangkan untuk nilai prestasi rata-rata kelulusan justru mengalami penurunan dibandingkan tahun sebelumnya.

Menurut Yusuf, tahun sebelumnya nilai rata-rata kelulusan tertinggi mencapai 9,8 dan sekarang turun menjadi 9,1. Nilai rata-rata tertinggi sebesar 9,1 untuk kelulusan tahun 2013 diraih oleh Zenny Yunitri Sari SMKN-1 Sampit.

Menurun dia, nilai prestasi rata-rata kelulusan yang dicapai siswa dipicu dengan semakin ketatnya sistem pelaksanaan UN dibandingkan tahun sebelumnya sehingga hal itu menyebabkan siswa semakin tegang dalam mengerjakan soal UN.

"Secara umum hasil akhir UN di Kabupaten Kotim cukup membagakan meski masih ada peserta UN yang tidak lulus, namun hasil tersebut sudah melampaui target yang telah ditetapkan (Disdik), yakni sebesar 98 persen," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement