Senin 29 Apr 2013 12:19 WIB

Popovich: Pertandingan Berjalan Tak Seimbang

Gregg Popovich
Foto: AP/Charles Rex Arbogast
Gregg Popovich

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Pelatih San Antonio Spurs, Gregg Popovich, mengaku senang timnya memastikan diri lolos ke semifinal NBA Wilayah Barat usai menaklukkan Los Angeles Lakers 103-82 di laga keempat putaran pertama babak playoff pada Ahad.

Kemenangan itu membawa Spurs lolos dengan keunggulan 4-0 atas Lakers. Namun, Popovich mengaku pertandingan berjalan tidak imbang karena Lakers tidak dalam kondisi kekuatan penuh.

"Terus terang pertandingan itu terasa tidak imbang," kata Popovich. "Tapi, itu lah yang terjadi dalam pertandingan. Kami tetap tampil fokus setiap malam dan kami menghomati lawan kami dalam tiap pertandingan.''

Lakers tidak diperkuat pemain bintang Kobe Bryant yang mengalami cedera pada kakinya. Mereka juga kehilangan guard Steve Nash, Steve Blake, Jodie Meeks dan pemain veteran Metta World Peace.

Kondisi Lakers semakin memprihatinkan setelah pemain kondang, Dwight Howard, dikeluarkan dari lapangan karena melakukan kesalahan teknis kedua beberapa waktu setelah setengah main.

Howard mengakhiri permainan dengan sumbangan tujuh poin, delapan rebounds dan lima turnovers sebelum keluar pada laga terakhirnya bersama Lakers. Howard akan menjadi pemain bebas mulai 1 Juli.

Pau Gasol, yang sebelumnya berjuang keras mengatasi cedera kaki pada musim regular, mampu menyumbang 16 poin untuk Lakers. Tetapi, Los Angeles tidak pernah memimpin dan tidak pernah melakukan ancaman serius terhadap pertahanan Spurs.

sumber : Antara/AFP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement