Senin 30 Apr 2012 07:15 WIB

Juarai NBL Indonesia, Satria Muda Koleksi Delapan Gelar

Rep: israr itah/ Red: Heri Ruslan
Logo Satria Muda Britama
Logo Satria Muda Britama

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Satria Muda Britama berhasil mempertahankan gelar juara National Basketball League (NBL) Indonesia. Tim polesan pelatih Octaviarro 'Ocky' Romely Tamtelahitu ini mengalahkan Dell Aspac 59-42 pada final NBL 2011/2012 di Gelanggang Olahraga Universitas Negeri Yogyakarta, Ahad (29/4) malam.

Satria Muda telah mengumpulkan delapan gelar kompetisi basket lokal dalam satu dekade lebih. Yakni Kobatama 1999, Indonesia Basketball League (IBL) 2004, 2006, 2007, 2008, 2009, serta NBL 2010/2011 dan 2011/2012.

Pertarungan final ini berlangsung ketat sejak awal. Satria Muda unggul tipis 11-8 di kuarter pertama dan 27-20 di halftime. Keunggulan mental membawa Faisal J Achmad dkk menjauh di akhir kuarter ketiga dengan keunggulan 41-31. Para pemain Aspac seperti kehilangan akal menembus pertahan Satria Muda. Sebaliknya, permainan rotasi bola cepat, kerja sama tim dan kekuatan fisik membuat Satria Muda sempat unggul hingga 20 angka. Beruntung Aspac sempat menambah angka lewat dua tembakan tiga angka hingga memperkecil marjin skor di akhir pertandingan.

Arki Dikania Wisnu menjadi pemain terbaik di gim ini. Ia membalas performa buruknya di laga semifinal dengan mencetak 17 angka empat rebound, dua assist, dan tidak sekalipun membuat turn over. Faisal menyumbang 12 angka. Dari Dell Aspac Oki Wira Sanjaya mengemas 13 angka dan Xaverius Prawiro 10 poin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement