Selasa 22 Jul 2014 12:32 WIB

Prabowo-Hatta Tak Datang Pada Pengumuman Penghitungan Suara KPU

Prabowo Hatta
Prabowo Hatta

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Anggota Tim Pemenangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, Harris Bobihoe mengatakan Prabowo dan Hatta akan memantau pengumuman Pilpres dari Rumah Polonia di Jakarta Timur, Selasa.

"Saya kira ada undangan KPU, tapi beliau tidak akan datang. Kita akan tetap berada di sini (Polonia), lebih baik di sini daripadadisana, karena terlalu banyak orang yang datang, lebih baik beliau disini berkumpul bersama tim dan relawan," kata Harris Bobihoe di Rumah Polonia, Selasa.

Dia mengatakan meskipun polisi telah melakukan barikade terhadap Gedung KPU, pihak Prabowo-Hatta tetap ingin menjaga situasi tetap kondusif dengan memilih tidak datang ke KPU.

"Karena kalau orang dengar pak Prabowo dan pak Hatta akan datang, maka orang pasti datang," ujar Harris.

Menurut Harris, pada hari Selasa, Prabowo-Hatta bersama tim pemenangan sekaligus akan memberikan pernyataan pers dalam menyikapi hasil rekapitulasi yang sudah dilakukan sejak tanggal 20 hingga 22 Juli ini.

"Saya kira nanti secara detail yang akan disampaikan adalah bagaimana sikap yang akan dilakukan tim kampanye nasional terhadap hasil verifikasi faktual yang dilakukan KPU," ujar Harris.

Saat ini Prabowo sudah tampak hadir di Rumah Polonia bersama sejumlah anggota tim kampanye nasional. Mereka melakukan rapat di dalam rumah secara tertutup.

Pada Selasa sore , KPU akan mengumumkan pemenang Pilpres 2014. Hingga saat ini KPU masih berupaya merampungkan proses rekapitulasi penghitungan suara Pilpres tingkat nasional.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement