Ahad 05 Jul 2020 03:17 WIB

Pengusaha UMKM Diajak Berkolaborasi di Tengah Pandemi

Sandi ajak pengusaha UMKM berkolaborasi di tengah pandemi Covid-19.

Pengusaha Sandiaga Salahuddin Uno
Foto: Istimewa
Pengusaha Sandiaga Salahuddin Uno

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengusaha Sandiaga Uno mendorong para pelaku usaha terutama Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk melakukan penyesuaian strategi bisnis. Mantan calon wakil presiden itu juga meminta pelaku usaha untuk melakukan penyesuaian dengan manajemen keuangan menghadapi pandemi Covid-19 ini.

Dia mengatakan, mereka juga harus bisa memodifikasi produk dengan melihat kebutuhan pelanggan pada masa saat ini. Menurunnya, pada masa pandemi sekarang, pelaku usaha harus adjusting their business model canvas.

Baca Juga

"Jadi, dilihat lagi BMC-nya dan disesuaikan dengan kondisi saat ini," kata Sandi dalam keterangan, Sabtu (4/7).

Mantan ketua umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) ini mengajak para pelaku UMKM untuk berkolaborasi dengan pengusaha UMKM lain untuk perkuat ekonomi nasional. Dia mengatakan, hal tersebut dapat memperkuat pasar para pengusaha di dalam negeri sendiri.

"Kemudian menyiapkan rencana pemulihan pasca bencana,” kata mantan wakil gubernur DKI Jakarta, ini.

CEO dan Founder Pinhome Dayu Dara Permata mengatakan, sebagai pengusaha dirinya mengaku sangat terdampak wabah covid-19 dan sempat merasa takut dengan kondisi ini. Namun dirinya mengaku tetap memiliki keyakinan bahwa kondisi ini tidak akan bertahan selamanya.

"Seorang entrepreneur itu harus siap gagal tapi juga harus tetap berharap yang terbaik dan mempunyai action plan," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement