Ahad 23 Jan 2022 06:08 WIB

Kuatkan Dakwah, BMH Berikan Kafalah untuk Daiyah Kepulauan

Kafalah menjadi bukti bahwa dalam berdakwah, para daiyah itu tidak sendiri.

BMH menyerahkan kafalah kepada para daiyah kepulauan di wilayah Maluku.
Foto: Dok BMH
BMH menyerahkan kafalah kepada para daiyah kepulauan di wilayah Maluku.

REPUBLIKA.CO.ID, AMBON -- Keberadaan BMH yang tersebar di seluruh Indonesia, termasuk wilayah kepulauan seperti Maluku menjadikan beragam program kebaikan, terutama dakwah dapat berjalan dengan baik.

"Wilayah kepulauan Maluku merupakan satu titik dakwah yang begitu menantang. Satu lokasi ke lokasi lain harus ditempuh dengan menyeberangi lautan. Tentu saja beragam kehidupan yang menantang juga dirasakan di tempat-tempat seperti ini. Oleh karena itu guna mendukung kiprah dakwah termasuk daiyah, BMH berikan dukungan kepada mereka melalui program kafalah daiyah," terang Kadiv Program dan Pemberdayaan BMH Maluku, Ali Ikram di sela-sela gelaran Daurah Marhalah Ula daiyah di Ambon, Jumat  (21/1).

Kafalah daiyah diserahkan secara simbolis yang langsung disampaikan oleh BMH kepada perwakilan daiyah, yakni Ustadzah Ismawati.

“Alhamdulillah, kami bersyukur atas dukungan BMH dan seluruh donatur dan kebaikan kaum muslimin atas dukungan kegiatan dakwah ini.  Semoga terus saling sinergi dalam menebar cahaya hidayah di Maluku,” ungkapnya seperti dikutip dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

"Kami merasakan bahwa program ini menjadi bukti bahwa kami dalam dakwah tidak sendiri. Melalui BMH, kaum Muslimin membantu, menguatkan dan menjaga dakwah kita di wilayah kepulauan ini," tuturnya menambahkan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement