Sabtu 18 Aug 2018 13:22 WIB

Kapolri Jelaskan 4 Lapis Pengamanan Pembukaan Asian Games

Pengamanan pembukaan Asian Games ini akan melibatkan 8.107 personel.

Rep: Febrian Fachri / Red: Ratna Puspita
Kapolri Jenderal Muhammad Tito Karnavian ditemui usai pertemuan tertutup di Balai Pertemuan Metro Jaya, Rabu (15/8), ia menyebut membahas soal pengamanan Asian Games.
Foto: Republika/Rahma Sulistya
Kapolri Jenderal Muhammad Tito Karnavian ditemui usai pertemuan tertutup di Balai Pertemuan Metro Jaya, Rabu (15/8), ia menyebut membahas soal pengamanan Asian Games.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kapolri Jenderal Tito Karnavian menerangkan kepolisian dan TNI menyiapkan pengamanan berlapis di empat ring untuk pembukaan Asian Games 2018. Pembukaan Asian Games Jakarta Palembang akan dilaksanakan di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (18/7) malam. 

"Ada aparat TNI Polri, dan unsur-unsur lain seperti pemadam kebakaran," kata Tito di Media Press Center, Sabtu. 

Area berkategori Very Very Important Person (VVIP) di dalam Stadion Gelora Bung Karno sebagai ring pertama. Lokasi itu akan menjadi tanggung jawab TNI dan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres). 

Pada lapis pertama ini, pengamanan ketat akan diberlakukan karena acara pembukaan akan dihadiri oleh sejumlah kepala negara, pejabat-pejabat federasi olahraga Asia, dan para tamu undangan. 

Untuk ring dua, lanjut Tito, berlokasi di dalam dan luar stasion GBK. Ring tiga di Kompleks Olahraga Senayan hingga keluar. Tito mengatakan pada lapis ketiga ini, petugas keamanan akan ditempatkan tersebar di berbagai titik. 

Ring empat, yakni sekitar Senayan. Lokasi lapisan keempat pengamanan ini termasuk di jalan Asia Afrika, Jalan Sudirman, Jalan Gatot Subroto dan Jalan Gerbang Pemuda. 

Mantan kapolda Metro Jaya itu mengatakan pengamanan pembukaan Asian Games ini akan melibatkan 8.107 personel TNI dan Polri serta unsur-unsur lainnya.  Hari ini, Tito dan Penglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto melakukan pengecekan terakhir untuk persiapan pengamanan Asian Games 2018. 

Mereka ingin memastikan semua hal yang sudah dipersiapkan jauh-jauh hari baik hal teknis maupun strategis bisa berjalan lancar.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement