Kamis 05 Jul 2018 16:52 WIB

Sepak Bola Asian Games, Indonesia Terhindar dari Grup Sulit

Indonesia tergabung di Grup A bersama Hongkong, Laos dan Taiwan

Rep: Bambang Noroyono/ Red: Hazliansyah
Pengunjung berswafoto di antara layar hitung mundur yang terpasang di Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Sumsel
Foto: Antara/Feny Selly
Pengunjung berswafoto di antara layar hitung mundur yang terpasang di Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Sumsel

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengundian cabang olahraga (cabor) sepak bola Asian Games 2018 meletakkan timnas Indonesia terhindar dari grup sulit. Saat pengundian di Jakarta, Kamis (5/7) timnas Garuda berada di Grup A bersama Hongkong, Laos dan Taiwan.

Hasil undian tersebut tampak yang paling ringan dari grup lainnya. Indonesia terhindar dari melawan tim-tim sulit dari Asia Tenggara, Timur dan Tengah selama babak penyisihan. Rival berat Garuda di Asia Tenggara seperti Thailand dan Malaysia, serta Vietnam ada di grup lain.

Sedangkan Jepang, Korea Selatan (Korsel) dan Korea Utara (Korut), negara juara pertama dan podium kedua Asian Games 2014, terpisah di grup berbeda. Paling sulit tampaknya di Grup F dengan adanya Iran, dan Arab Saudi, serta Myanmar.

Pengundian cabang sepak bola Asian Games dilakukan berbarengan dengan enam cabor lainnya. Khusus cabang sepak bola, Penyelenggara Asian Games 2018 (Inasgoc) melakukan pengundian pada sesi paling terakhir. Saat pengundian, tercatat ada 24 negara yang pada akhirnya resmi menjadi peserta cabang sepak bola putra.

Jumlah peserta tersebut lebih sedikit dari jumlah pendaftar semula yang jumlahnya 32 peserta. Negara-negara seperti India, Yordania, Singapura, Kamboja, serta Maladewa menarik diri dan menyatakan mundur.

Hasilnya, dari 24 negara tersebut Penyelenggara Asian Games 2018 (Inasgoc) membagi ke para peserta ke dalam enam grup. Sementara di nomor sepak bola wanita, tercatat ada 11 negara yang ambil bagian. Inasgoc membagi sepak bola wanita ke dalam dua grup: 

Berikut hasil undian cabang sepak bola Asian Games 2018:

Men, 24 Negara:

Grup A: Indonesia, Hongkong, Laos, Taipe.

Grup B: Thaialand, Uzbekistan, Bangladesh, Qatar.

Grup C: Irak, Cina, Timor Leste, Suriah.

Grup D: Jepang, Vietnam, Pakistan, Nepal.

Grup E: Korsel, Kirgistan, Malaysia, Bahrain.

Grup F: Korut, Arab Saudi, Iran, Myanmar.

Women, 11 Negara:

Grup A: Indonesia, Korsel, Taiwan, Maladewa.

Grup B: Korut, Cina, Hongkong, Tajikistan.

Grup C: Jepang, Vietnam, Thailand.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement