Sabtu 18 Aug 2018 18:44 WIB

Ribuan Pelajar Jadi Penari Profesional di Pembukaan AG 2018

Dari 4.000 penari tersebut, sebagian besar merupakan pelajar dari SMA di Jakarta.

Rep: Fitriyanto/ Red: Endro Yuwanto
Pengunjung melintas mengunakan pakaian adat di kompleks Gelora Bung Karno Jakarta, Sabtu (18/8).
Foto: Tahta Aidilla/Republika
Pengunjung melintas mengunakan pakaian adat di kompleks Gelora Bung Karno Jakarta, Sabtu (18/8).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sesaat lagi, momen bersejarah pembukaan Asian Games 2018 akan digelar. Suguhan tarian kolosal yang diikuti sekitar 4.000 penari akan menampilkan kebudayaan Indonesia.

Dari 4.000 penari tersebut, sebagian besar merupakan pelajar dari SMA di Jakarta dan sekitarnya. Walau berstatus pelajar, namun mereka akan disulap menjadi penari profesional.

Denny Malik sang koreografer yang melatih mereka menjanjikan penampilan para pelajar nanti layaknya penari profesional di ajang pembukaan Asian Games 2018.

"Saya melatih mereka sekitar lima bulan. Lihat saja nanti hasilnya mereka semua akan menjelma menjadi penari yang profesional," kata Denny sesaat sebelum acara, Sabtu (18/8).

Sementara, Eko Supriyanto yang juga koreografer penari terlibat dalam pembukaan Asian Games 2018. Ia Menyatakan,  masyarakat Indonesia suka menari walaupun mereka bukan penari profesional. "Jadi kita tidak terlalu sulit melatih mereka."

Selain pelajar, menurut Eko yang juga menjadi koreografer penyanyi top dunia Madonna, penari profesional juga terlibat dalam tarian kolosal nanti.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement