Sabtu 18 Aug 2018 15:52 WIB

Susi Yakin Bulu Tangkis Indonesia Bisa Sisihkan Lawan

Tim putra langsung melaju ke babak kedua.

Rep: Febrian Fachri / Red: Friska Yolanda
Bulu tangkis nomor ganda putra menjadi lumbung emas Indonesia di Asian Games.
Foto: republika
Bulu tangkis nomor ganda putra menjadi lumbung emas Indonesia di Asian Games.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI Susi Susanti tetap optimistis setelah mendapati informasi lawan-lawan yang akan dihadapi tim bulu tangkis Indonesia di Asian Games 2018. Undian pertandingan cabang olahraga (cabor) bulu tangkis Asian Games sudah dilakukan pada Kamis (16/8) kemarin. 

Tim putra Indonesia sudah langsung akan menjalani babak kedua melawan India. Sementara tim putri harus menghadapi Hong Kong sejak babak pertama. 

"Kita sudah berusaha semaksimal mungkin. Kita juga tidak bisa memilih siapa saja lawan yang akan dihadapi Indonesia. Jadi kita optimistis saja untuk memberikan yang terbaik," kata Susi kepada Republika.co.id, Sabtu (18/8).

Tim putra Indonesia dinyatakan menang bye di babak pertama karena tim putra Indonesia berstatus unggulan kedua setelah Cina. Di babak kedua, India yang akan diladeni Jonatan Christie dan kawan-kawan akan menghadapi India yang sebelumnya di babak pertama mengalahkan Maladewa.

Baca juga, Bocah Pemanjat Tiang Diajak Menonton Pembukaan Asian Games

Bila Indonesia bisa melewati India, calon lawan berikutnya akan berat. Indonesia harus menghadapi salah satu di antara Korea Selatan, Jepang, Malaysia atau Thailand.

"Kita meminta agar atlet bulutangkis Indonesia tetap fokus, yakin dengan apa yang sudah kita persiapkan selama ini," ujar Susi.

Sementara tim putri akan melawan Hong Kong. Tim putri Indonesia menjadi unggulan kelima di Asian Games kali ini. Di belakang Jepang, Cina, Thailand dan Korea. Di atas kertas Gregoria Mariska Tunjung dan kawan-kawan unggul atas Hong Kong yang berada di unggulan ke delapan. 

Susi menyebut memang status unggulan akan memberikan keuntungan di dalam turnamen. Tim unggulan relatif mendapatkan lawan lebih mudah di babak-babak awal sehingga kans melaju lebih jauh terbuka lebar. Namun, kata mantan juara dunia itu, kekuatan bulu tangkis terutama untuk putri lebih merata. Sehingga Susi yakin peringkat tidak akan menggambarkan hasil pertandingan. 

 

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement