Jumat 25 Jun 2010 03:27 WIB

Sekitar 100 Ribu Orang akan Ramaikan Hari Antinarkoba

Rep: c29/ Red: Ririn Sjafriani

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Polda Metro Jaya akan mengerahkan massa sekitar seratus ribu orang untuk meramaikan hari antinarkoba sedunia, Jumat (26/6) mendatang. Mereka akan berkumpul di sekitar Monumen Nasional (Monas). Seluruhnya akan berpartisipasi dalam gerak jalan mengelilingi Monas.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Boy Rafli Amar, mengatakan acara akan diramaikan dengan pagelaran seni. Acara juga akan dihadiri pejabat Pemerintah Pusat dan Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta.

Boy mengatakan acara tersebut mengumandangkan moto hidup sehat tanpa narkoba. Acara juga akan diramaikan dengan telekonferensi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dari luar negeri. Dalam acara tersebut, masyarakat akan dihimbau untuk menyadari betapa berbahayanya penyalahgunaan narkoba yang belakangan ini marak terjadi.

Pemuda dan anak-anak jangan sampai menjadi pengkonsumsi. “Kita harus mencegah itu,” ungkap Boy di Mapolda Metro Jaya, Kamis (24/6). Dia berharap masyarakat secara keseluruhan harus berpartisipasi aktif mencegah penyalahgunaan narkoba.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement