Jumat 30 Apr 2010 03:51 WIB

Syukurlah, Jalan Margonda akan Dilengkapi 4 JPO Baru

Rep: Esthi Maharani/ Red: Endro Yuwanto

DEPOK--Menyeberang di Jalan Margonda Raya, Depok, kini akan semakin mudah. Pasalnya, Margonda akan dilengkapi empat Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) baru. Keempatnya berada di wilayah Kober, di depan Mal Depok, di depan Kantor Walikota Depok, dan Pertigaan Siliwangi.

Menurut Kepala Bina Marga dan Sumber Daya Air Depok, Yayan Arianto, berdasarkan set-plan yang ada, sebenarnya di Margonda akan dibuat enam JPO. Namun yang ada baru dua, yakni di depan Margo City Mall dan di Terminal Depok.

''Kami sudah menghubungi Bina Marga Pemprov,'' ujar Yayan, Kamis (28/4). ''Rencananya, Selasa depan, pembangunan akan mulai dibicarakan.''

Menurut Yayan, tak hanya JPO yang akan dibangun di sepanjang jalan tersebut, perangkat kelengkapan jalan lainnya, seperti ruang terbuka hijau (RTH) dan trotoar juga akan dibangun.

Namun menurut Yayan, pihaknya perlu sekali membicarakan lebih lanjut dengan pihak provinsi tentang hal ini. Pasalnya, provinsi terkadang membuat keputusan sendiri tentang pembangunan tanpa meminta masukan pemda. Padahal pemda setempatlah yang tahu benar lokasi pembangunan. ''Jangan setelah lelang baru koordinasi dengan kami,'' cetusnya.

Sementara itu, Walikota Depok Nur Mahmudi Ismail, mengatakan, dirinya berencana membangun jalur sepeda di sepanjang Margonda. Diakuinya, pembangunan ini bisa menjadi alternatif untuk mengurangi polusi udara yang semakin tinggi di jalan utama kota Depok itu. ''Nantinya jalur sepeda ini akan dibuat selebar dua meter di kiri kanan jalan,'' jelasnya.

Nur Mahmudi mengatakan, pembangunan ini dilakukan bertahap. Kini, pihaknya masih fokus kepada pelebaran jalan Margonda tahap dua. Lebih lanjut, dikatakannya, jika pelebaran selesai, pemerintah berjanji akan membersihkan Margonda dari pedagang kaki lima (PKL) agar bisa dimanfaatkan sebagai jalur sepeda.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement