Kamis 17 Feb 2022 03:54 WIB

Babak Pertama, Inter Milan Vs Liverpool 0-0

Kedua tim saling serang sejak lima menit awal, namun belum ada gol tercipta.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Yudha Manggala P Putra
 Pemain Inter Ivan Perisic (kanan) menjaga bintang Liverpool Sadio Mane (C) dalam laga 16 besar Liga Champions, Kamis (17/2/2022).
Foto: EPA-EFE Matteo Bazi
Pemain Inter Ivan Perisic (kanan) menjaga bintang Liverpool Sadio Mane (C) dalam laga 16 besar Liga Champions, Kamis (17/2/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Inter Milan ditahan imbang di babak pertama saat menghadapi Liverpool pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Giuseppe Meazza, Milan, Kamis (17/2/2022) dini hari WIB. Babak pertama berakhir dengan skor kacamata.

Kedua tim langsung jual beli serangan di lima menit awal. Martinez melepaskan tembakan ke gawang untuk Inter di menit ke-6 tak jauh dari kotak penalti. Namun itu masih melebar di sisi kanan.

Dua menit berselang, Thiago melakukan percobaan ke gawang Inter tapi meleset di atas mistar. Liverpool kembali mendapat peluang di menit ke-14, kali ini peluang dimiliki Mane saat memenangkan duel udara, tapi tendangannya masih terlalu tinggi.

Sejurus kemudian, Inter hampir mengungguli permainan. Calhanoglu berhasil menggetarkan mistar bagi tim tuan rumah. Perisic menyerang di sayap kiri dan mengirimkan Calhanoglu, tetapi bola menghantam mistar atas dan memantul.

Liverpool menekan dari sayap kanan melalui Jota dan Salah. Peluang tercipta di menit ke-37 saat Thiago mengoper pada Jota. Pemain Portugal itu berbalik untuk menembak dengan kaki kirinya, tetapi Skriniar dan De Vrij menghampiri untuk memblokir usahanya.

Inter juga menciptakan beberapa ancaman ke gawang Liverpool. Tidak ada gol yang berhasil diciptakan oleh kedua tim hingga turun minum. Babak pertama berakhir dengan skor kacamata.

Susunan Inter Milan vs Liverpool

Inter (3-5-2): Samir Handanovic; Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni; Denzel Dumfries, Arturo Vidal, Marcelo Brozovic, Hakan Calhanoglu, Ivan Perisic; Lautaro Martinez, Edin Dzeko.

Pelatih: Simone Inzaghi

Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Ibrahima Konate, Virgil van Dijk, Andrew Robertson; Thiago Alcantara, Fabinho, Harvey Elliott; Mohamed Salah, Diogo Jota, Sadio Mane.

Pelatih: Jurgen Klopp

Mention Yukk, Satu jenis kosmetik yang ada di Meja rias Kamu!

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement