Kamis 03 Jun 2021 08:33 WIB

Wales akan Ajukan Banding untuk Larangan Main Neco Williams

Neco Williams dikartu merah saat Wales menghadapi Prancis pada pemanasan Euro 2020.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Bek Wales Neco Williams (kiri) saat bertanding melawan Prancis.
Foto: EPA-EFE/SEBASTIEN NOGIER
Bek Wales Neco Williams (kiri) saat bertanding melawan Prancis.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih sementara timnas Wales Robert Page mengatakan akan mengajukan banding atas kartu merah yang diberikan kepada Neco Williams dalam kekalahan 0-3 melawan Prancis, Kamis (3/6) dini hari WIB. Williams dikeluarkan dari lapangan karena handball pada menit ke-25 di Allianz Riviera, Nice. Ia tak bisa bermain untuk pertandingan persahabatan pemanasan Euro 2020 melawan Albania, akhir pekan ini.

Wales ingin larangan itu dicabut sehingga bek Liverpool itu bisa mendapatkan kebugaran pertandingan untuk pertandingan Piala Eropa 2020 pertama mereka melawan Swiss pada 12 Juni.

Baca Juga

"Ini pahit untuk diterima," kata Page dikutip dari BBC, Kamis (3/6). "Saya pikir itu berat untuk memberikan penalti, tetapi mengeluarkannya dari lapangan adalah pukulan pahit," katanya.

Dia mengatakan Wales akan mengajukan banding atas keputusan tersebut. Ini demi ketersediaan Williams pada saat dibutuhkan pada Piala Eropa nanti.

"Itu hal yang mengecewakan, rencananya adalah memainkannya selama beberapa menit malam ini dan kemudian Sabtu, tapi kami tidak bisa melakukannya sekarang," kata dia. "Jika ada kesempatan untuk melakukannya, kami akan melakukannya."

Giggs akan Jalani Pengadilan Kasus Kekerasan pada Perempuan

Komentar Ibra Sulut Emosi Ryan Giggs

Bale Pernah Tolak Tawaran MU Gara-Gara Ryan Giggs

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement