Selasa 20 Oct 2020 15:19 WIB

UPI Targetkan Bisa Buka Fakultas Kedokteran Tahun Depan

FK UPI ditarhetkan bisa terintegrasi dengan pembangunan kesehatan masyarakat.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Dwi Murdaningsih
ilustrasi dokter
Foto: istimewa
ilustrasi dokter

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) terus mengembangkan fakultasnya sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Menurut Rektor UPI, Solehuddin, pihaknya menargetkan bisa membuka Fakultas Kedokteran (FK) tahun depan.

"Ya ini sebetulnya hal yang sudah lama direncankan tapi ada fase moratorium tentu UPI mengikuti fase itu. Namun, dalam perkembangan berikutnya ada beberapa yang di buka oleh beberapa perguruan tinggi jadi kami melakukan persiapan lagi," ujar Solehuddin pada Dies Natalis ke-66, Selasa (20/10).

Baca Juga

Menurut Solehuddin, UPI berharap tahun tahun depan sudah menerima mahasiswa FK. Jadi mulai tahun ini, pihaknya terus melakukan persiapan untuk mewujudkan FK yang sebenarnya sudah lama direncanakan.

"Mudah-mudahan tahun depan bisa terwujud. Ya targetnya tahun depan ya mudah-mudahan," katanya.

Solehuddin mengatakan, ia ingin UPI ke depan besar yang terintegrasi dengan kepentingan bangsa. Misalnya, untuk FK bukan hanya FK yang bisa mrmberikan manfaat besar terhadap pembangunan kesehatan masyarakat. Jadi, ia ingin FK UPI bisa menyiapkan tenaga medis yang memiliki ciri khas.

"UPI kan kekhasannya tenaga medis di bidang olah raga. Oleh karena itu, ini menjadi ciri tenga medis yang dihasilkan di UPI," katanya.

FK UPI, kata dia, harus terintegrasi dengan pembangunan kesehatan masyarakat. Jadi, akan mencoba membangun FK yang besar dan lengkap berikut dengan Rumah Sakitnya yang menjadi rujukan untuk kepentingam masyarakat.

"Di masa depan, kami akan membangun UPI di Subang. Kami akan menyiapkan lahan 300 hektare. Ada Fakultas kedokteran dan Fakultas olah raga yang bisa mendukung kepentingan nasional. Pusat pelatihan nanti ada di UPI," paparnya.

Menurutnya, pada Dies Natalis ke-66 ini, pimpinan UPI mengundang para mitra kerja yang memiliki komitmen untuk bekerja sama dengan UPI dalam upaya meningkatkan Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam berbagai bentuk usaha yang berbeda. Para mitra kerja ini juga diundang untuk memamerkan produk atau jasa yang mereka hasilkan.

"Tentunya produk dan jasa tersebut dapat dimanfaatkan oleh warga UPI dan masyarakat umum, serta dapat memberikan keuntungan kepada UPI dan mitra kerja," katanya.

Sementara menurut Anak Sulung Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Siti Ma'rifah, ia mendorong lahirnya FK UPI karena selama ini bergerak di bidang kesehatan tapi lebih pada kesehatan mental. UPI, harus membuat FK untuk membangun  kesehatan fisik.

"FK sangat dibutuhkan mudah-mudahan bisa di respon menteri dan jajaran terkait," katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement