Selasa 25 Feb 2020 07:13 WIB

Gerrard Nantikan Duel dengan Lampard Sebagai Pelatih

Saat ini, Gerrard menangani klub asal Skotlandia, Rangers, sejak 2018.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Israr Itah
Frank Lampard
Foto: EPA-EFE/NEIL HALL
Frank Lampard

REPUBLIKA.CO.ID, ONDON -- Legenda Liverpool Steven Gerrard memuji Frank Lampard yang cukup sukses menangani Chelsea pada musim ini. Keduanya berpotensi melanjutkan rivalitas sebagai manajer klub di masa depan. Untuk sementara ini, Gerrard menangani klub asal Skotlandia, Rangers, sejak 2018.

Akhir pekan lalu, tangan dingin Lampard memastikan kemenangan 2-1 Chelsea atas Tottenham Hotspur di Stamford Bridge. Kemenangan ini sekaligus membuat Lampard mengalahkan mantan manajernya Jose Mourinho yang menukangi Spurs.

Baca Juga

Berkat kemenangan itu, posisi Chelsea makin mantap di urutan keempat klasemen Liga Inggris. Adapun Tottenham mesti berusaha lebih keras lagi menggeser Chelsea demi capaian top four musim ini.

"Saya mengagumi kegigihan Frank, dia memimpin Chelsea di liga terbesar di dunia meski terkendala larangan transfer. Saya bangga padanya sebagai mantan rekan setim (di timnas Inggris) kata Gerrard dilansir dari Daily Mail pada Senin (24/2).

Gerrard menyoroti Lampard yang dianggap mampu meningkatkan kualitas talenta muda hingga tampil bagus di tim utama. Kondisi ini dilakukan Lampard karena the Blues terhambat larangan transfer.

Gerrard mengakui ada yang menantikan duelnya dengan Lampard dalam kapasitas sebagai manajer klub. Keduanya terkenal terlibat rivalitas saat membela klub masing-masing. Keduanya dianggap punya karisma, kemampuan mencetak gol dan memimpin skuat yang setara kala itu.

"Akan selalu ada perbandingan antara saya dan Frank karena seperti itulah ketika kami merumput. Bisakah kami bermain bersama? Siapa lebih baik? Selalu ada pertanyaan seperti itu, tapi kenyataannya tugas kami berbeda di lapangan," ujar Gerrard.

Gerrard ternyata menyatakan tak keberatan melanjutkan rivalitas dari pinggir lapangan. Meski keinginannya itu entah kapan terwujud karena the Reds masih dikomandoi Juergen Klopp.

"Apa saya akan melanjutkan rivalitas dengan Frank? Tentu saja saya ingin. Saya yakin Frank sependapat," ungkap Gerrard. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement