Kamis 20 Feb 2020 23:04 WIB

Aji Santoso Puji Konsistensi Permainan Persebaya

Aji Santoso menilai anak asuhnya tampil konsisten sepanjang Piala Gubernur Jatim.

Rep: Dadang Kurnia/ Red: Agung Sasongko
Pesepakbola Persebaya Irfan Jaya (kiri) dan Oktavianus Fernando (kanan) berpose dengan Piala Gubernur Jawa Tiimur 2020 di sela-sela penerimaan medali sebagai juara Piala Gubernur Jawa Timur di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa TImur, Kamis (20/2/2020).
Foto: Antara/Zabur Karuru
Pesepakbola Persebaya Irfan Jaya (kiri) dan Oktavianus Fernando (kanan) berpose dengan Piala Gubernur Jawa Tiimur 2020 di sela-sela penerimaan medali sebagai juara Piala Gubernur Jawa Timur di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa TImur, Kamis (20/2/2020).

REPUBLIKA.CO.ID,  SURABAYA -- Persebaya Surabaya dinyatakan menjadi juara Piala Gubernur Jawa Timur 2020 setelah menang 4-1 atas Persija Jakarta pada pertandingan final yang digelar di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Kamis (20/2). Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso menilai anak asuhnya tampil konsisten sepanjang pertandingan-pertandingan pada turnamen tersebut. Konsistensi tersebut lah yang menjadi kunci juara bagi tim Bajul Ijo.

"Paling tidak anak-anak selalu konsisten sepanjang kompetisi. Ini kerja keras semua mudah-mudahan ini akan berlanjut di kompetisi (Liga 1 Indonesia) nanti, karena target saya lebih baik dari kompetisi musim kemarin," ujar Aji seusai pertandingan.

Baca Juga

Aji menegaskan, dirinya maupun manajemen tidak pernah memasang target juara pada turnamen pramusim tersebut. Seluruh pertandingan di Piala Gubernur Jatim hanya dianggapnya sebagai pemanasan jelang kompetisi sesungguhnya, yakni Liga 1 Indonesia digulirkan. Namun dia tetap bersyukur bisa menjuarai turnamen tersebut.

"Memang sebenarnya manajemen tidak menargetkan (juara) dalam turnamen ini. Tapi kami dari awal bilang akan tampil maksimal," ujar Aji.

Aji juga bersyukur bisa menakar kekuatan tim lewat turnamen yang diikuti. Selain itu, Aji juga bersyukur atas munculnya potensi-petensi dari pemain muda Persebaya Surabaya, yang mendapat kesempatan untuk diturunkan pada pertandingan-pertandingan Piala Gubernur Jatim 2020. Dia berharap pemain-pemain muda tersebut bisa terus mengembangkan potensinya.

"Pemain muda bermunculan semua (potensinya). Semua pemain-pemain muda mudah-mudahan bisa lebih bersinar lagi, dengan catatan tetap rendah hati dan kerja keras," ujar Aji.

Gelandang muda Persebaya Surabaya, Hambali Tolib sangat bersyukur bisa membawa Persebaya Surabaya menjuarai Piala Gubernur Jatim 2020. Dia berharap, turnamen yang diikuti bisa menjadi pelajaran bagi rekan satu timnya, untuk mengarungi Liga 1 Indonesia. Dia juga berharap seluruh pemain Persebaya bisa bermain lebih baik pada kompetisi Liga 1 Indonesia.

"Sangat bersyukur kita bisa juara. Semoga banyak belajar kita dari turnamen ini. Semoga bisa lebih baik lagi," kata Hambali.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement