Jelang Debat, Cak Imin Disebut Lebih Banyak Istirahat

Cak Imin akan berangkat ke arena debat bersama Anies

Republika/Putra M. Akbar
Calon Wakil Presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar menyalami warga (ilustrasi). Cak Imin akan berangkat ke arena debat bersama Anies
Rep: Bayu Adji P Red: Nashih Nashrullah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Calon presiden (capres), Anies Baswedan, menggelar kampanye akbar perdana di Lapangan Pinang Selection, Kota Tangerang, Ahad (21/1/2023). Kehadiran capres nomor urut 1 itu tidak didampingi oleh Muhaimin Iskandar.

Baca Juga

Anies mengatakan, pasangannya itu sedang mempersiapkan diri jelang debat yang akan digelar pada Ahad malam. Karena itu, Cak Imin tak hadir dalam kampanye akbar di Kota Tangerang.

"Malam nanti ada debat, kami tentu menyesuaikan. Gus Imin juga hari ini lebih banyak istirahat, biar nanti malam bisa fokus dengan baik," kata dia, Ahad.

Anies mengaku akan berangkat bersama Cak Imin ke arena debat di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan. Ia akan menghampiri ke kediaman Cak Imin sebelum berangkat ke arena debat. "Nanti sore saya di rumah Gus Imin, nanti berangkat sama-sama," ujar dia.

Sebelumnya, Kapten Tim Pemenangan Nasional (Timnas) pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Amin) Muhammad Syaugi Alaydrus mengatakan, persiapan Cak Imin untuk menghadapi debat pada Ahad malam nanti sudah 100 persen. Ia meyakini, cawapres nomor urut 1 itu sudah siap untuk debat bersama Gibran Rakabuming Raka dan Mahfud MD. "Iya dong, ya udah lah (100 persen)," kata dia saat dikonfirmasi Republika, Ahad.

Ihwal disinggung bocoran yang akan disampaikan Cak Imin dalam debat, Syaugi mengatakan, pembahasannya akan sesuai tema yang telah disusun oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca juga: Golongan yang Gemar Membaca Alquran, Tetapi Justru tidak Mendapat Syafaatnya

Namun, Cak Imin disebut akan menyampaikan masalah mengenai pertanian, ketahanan pangan, perubahan iklim (climate change), dan desa.

"Kan kalau Cak Imin kan tentang pertanian, gitu-gitu lah. Ketahanan pangan, climate change, gitu-gitu lah. Kaitannya itu. Urusan desa," ujar dia.

Mantan Kepala Basarnas itu pun meyakini hasil debat pada Ahad malam nanti akan berdampak positif terhadap pasangan Amin. "Kami harus yakin (debat akan berdampak positif)," kata dia.  

Daftar pemilih tetap pada Pemilu 2024 - (Republika.co.id)

 
Berita Terpopuler