Erick Thohir: Selamat Datang Radja Nainggolan di Indonesia

Radja pun berterima kasih kepada Erick.

Inter.it
Radja Nainggolan.
Rep: Anggoro Pramudya Red: Gilang Akbar Prambadi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --  Ketua Umum Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir menyampaikan pesepakbola Belgia keturunan Indonesia, Radja Nainggolan telah tiba di Indonesia. Hal ini Erick sampaikan melalui unggahan video di akun Instagram, @erickthohir pada Selasa (7/11/2023).

Baca Juga

"Selamat datang di Indonesia, Radja Nainggolan!" ucap Erick. 

Erick mengatakan mantan gelandang AS Roma itu akan ikut meramaikan Piala Dunia U-17 di Indonesia yang akan berlangsung tiga hari lagi. Erick menyampaikan Radja Nainggolan pun memanfaatkan waktunya di Jakarta untuk berkunjung ke pusat perbelanjaan tertua dan bersejarah di Indonesia yaitu Sarinah. 

"Sampai di Indonesia, Radja Nainggolan langsung jalan-jalan ke Sarinah untuk lihat produk asli Indonesia sekalian beli batik," lanjut Erick dengan imoji acungan jempol.

Tampak dalam rekaman video Radja yang datang ke Sarinah dengan kaos putih, kemudian memilih-milih batik, dan akhirnya memilih batik berwarna hitam.

Radja sendiri belum lama telah mengkonfirmasi akan datang ke Indonesia. Radja pun berterima kasih kepada Erick yang memberikan kesempatan dirinya untuk menyaksikan Piala Dunia U-17 di Indonesia. 

"Halo Indonesia, Horas! Apa kabar fans sepak bola Indonesia? Saya ingin berterima kasih kepada Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang sudah mengundang saya untuk menjadi bagian dari event bersejarah Piala Dunia ini yang akan bergulir di Indonesia sebentar lagi," kata Radja.

Radja ajak nonton Piala Dunia U-17 ...

Sebelumnya dalam unggahan video Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Nainggolan menyapa para penggemar sepak bola di Indonesia. Mantan gelandang Cagliari itu menggunakan bahasa Indonesia dan sedikit menyelipkan kata sapaan dalam bahasa batak, 'Horas'.

"Halo Indonesia, horas. Apa kabar fans sepak bola di Indonesia? Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah mengundang saya untuk menjadi bagian dari event bersejarah Piala Dunia yang akan segera bergulir di Indonesia," kata Nainggolan.

Tidak lupa, Nainggolan juga mengajak para penggemar sepak bola di Indonesia untuk ikut mendukung gelaran Piala Dunia U-17 2023, termasuk hadir secara langsung di pertandingan dengan membeli tiket di penyedia resmi tiket Piala Dunia U-17 2023.

Radja Nainggolan - (Alessandra Tarantino/AP Photo)

"Ayo sama-sama kita dukung Piala Dunia U-17 Indonesia 2023. Beli tiketnya sekarang juga. Tidak sabar untuk bertemu di acara tersebut. Sampai ketemu," ujar pemain yang memulai karier di Piacenza tersebut.

Kendati besar lahir dan besar di Antwerp, Belgia, Nainggolan diketahui memiliki darah Indonesia dari sisi sang ayah, yang berasal dari Suku Batak, Sumatra Utara. Sempat menimba ilmu sepak bola di klub lokal di Belgia, Nainggolan memutuskan hirah ke Italia dan membela Piacenza.

 
Berita Terpopuler