Hadapi Persija Jakarta Malam Ini, PSM Usung Filosofi 'Ombak Atap Rumah'

Jersey terbaru Pasukan Ramang musim ini mengusung filososi ombak dan Coppo Bola.

.
Rep: dip purwadi Red: Partner

PSM Makassar. (Twitter/@PSM_Makassar)

KARTUMERAH – Sang juara bertahan PSM Makassar akan membuka musim BRI Liga 1 2023/2024 dengan menghadapi tuan rumah Persija Jakarta. Juku Eja akan menantang Macan Kemayoran di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Senin (3/7/2023) pukul 19.00 WIB.

Di musim ini, PSM akan tampil dengan tampilan jersey barunya. Identitas warna merah sebagai jersey utama tetap dipertahankan. Dan, putih sebagai warna jersey kedua.

Perkataan Valentino Rossi Tentang Marc Marquez Kini Terbukti Benar

Download Gratis Lagu MP3 YouTube Pakai MP3 Juice: Mudah, Cepat, dan Aman Malware

Jersey mengambil konsep ‘PSM Adalah Rumah, Ayo Perjuangkan!’. ‘’Jersey terbaru Pasukan Ramang musim ini mengusung filososi ombak dan Coppo Bola. Dimensi ombak dan Coppo Bola terlihat di jersey Wiljan Pluim dan kolega,’’ sebut PSM di halaman situs resminya.

Pola ombak terlihat pada rajutan body kain. Filosofi ombak mewakili prinsip hidup masyarakat Bugis Makassar yang terkenal dengan jiwa tangguh dan pantang menyerah dalam menjalani hidup. Lambang phinisi di dada memiliki arti bahwa PSM, suporter dan manajemen siap bekerjasama mengarungi musim 2023/2024.

Sedangkan corak pola Coppo Bola yang berbentuk segitiga diletakkan pada bagian rib lengan jersey. Terinspirasi dari atap rumah Bugis Makassar dengan lima garis, menandakan rumah bangsawan atau raja. Yang artinya, PSM Makassar adalah sang raja di kompetisi sepakbola Indonesia.

Coppo Bola atau atap rumah sekaligus memiliki makna mendalam bagi masyarakat Sulawesi Selatan. Jiwa perantau pada diri orang Bugis Makassar tidak membuat mereka lupa akan kampung halaman.

‘’Karakter ini terlihat jelas saat PSM Makassar berlaga dimanapun, selalu ada dukungan dari suporter PSM Makassar,’’ tulisnya.

 
Berita Terpopuler