SDA Terbatas, Sukabumi Perkuat Jadi Kota Wisata Kuliner

Pemda memperkuat wisata kuliner yang ada di Kota Sukabumi.

Edi Yusuf/Republika
Ilustrasi wisata kuliner di Jawa Barat.
Rep: Riga Nurul Iman Red: Erdy Nasrul

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI--Pemkot Sukabumi memperkuat pengembangan wisata kuliner yang dapat menggerakkan ekonomi daerah. Hal ini ditandai dengan bermuncullannya lokasi kuliner di tengah kota.

Baca Juga

'' SDA (Sumber daya alam-red) di Kota Sukabumi terbatas dan harus ada potensi lain yang dikuatkan, salah satu ekonomi kreatif sub sektornya adalah kuliner,'' ujar Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi, Ahad (11/6/2023). Terakhir, di Kota Sukabumi dilakukan grand opening RM Empal Gepuk Sibabah cabang Kota Sukabumi, Sabtu (10/6/2023) lalu.

Peresmian rumah makan ini akan memperkuat wisata kuliner yang ada di Kota Sukabumi. Sehingga sejak dilantik sebagai wali kota pada September 2018 lalu terus mendorong penguatan ekonomi kreatif.

Namun kata Fahmi, pada 2020 ada pandemi Covid, sehingga fokus pada kesehatan dan jaring pengaman sosial. Bersyukur kata Fahmi, mulai Agustus 2022 pandemi melandai.

Sehingga dilakukan pemulihan ekonomi dan mengubah wajah kota lebih baik. '' Peresmian ini bagian dari pemulihan dari dampak pandemi, makanya akan terus diperkuat,'' ungkap Fahmi.

Dengan harapan wisata kuliner baru bukan hanya warga kota yang akan menikmatinya, akan tetapi sekeliling warga kota meramaikannya. Diharapkan perekonomian kota akan terus berkembang dengan adanya wisata kuliner.

Salah seorang warga Kota Sukabumi Dila Novianti (26) mengatakan, Sukabumi memang terkenal dengan kuliner dan wisata sejarah. '' Saat ini banyak kuliner baru yang bermunculan dan menjadi daya tarik warga berkunjung,'' katanya.

 
Berita Terpopuler