Unesa Tambah Daya Tampung, Total 22.915 Mahasiwa Baru Diterima Tahun 2023

Daya tampung Unesa naik signifikan.

network /Kampus Republika
.
Rep: Kampus Republika Red: Partner

Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menerima 4.761 mahasiswa jalur SNBP, 8.088 orang jalur SNBT, dan 10.066 orang jalur mandiri. Foto : unesa

Kampus—Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menambah daya tampung mahasiswa baru tahun 2023. Total ada 22.915 mahasiswa baru yang akan diterima Unesa tahun 2023 ini.

Wakil Rektor Bidang Pendidikan, Kemahasiswaan, dan Alumni, Unesa, Prof Madlazim, mengatakan Unesa menerima mahasiswa baru melalui tiga jalur. Yakni Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), dan jalur mandiri.

Daya tampung Unesa tahun ini untuk semua jalur penerimaan mencapai 22.915 mahasiswa. Rinciannya yaitu 4.761 atau 21% untuk jalur SNBP, kemudian 8.088 orang atau 35% untuk jalur SNBT, dan jalur mandiri yaitu 10.066 orang atau 44%.

Baca juga :

Cek Prodi Sepi Peminat dan Terbanyak Peminat di Unesa, Pertimbangan di SNBP 2023

20 PTN dengan Prodi Terbanyak di SNBP 2023, Ada Incaranmu ?

20 PTN Penerima Mahasiswa Terbanyak di SNMPTN 2022, Referensi untuk SNBP 2023

Ketentuan daya tampung ini tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Rektor Unesa, Nomor 455/UN38/HK/KM/2023 yang ditandatangani Rektor Unesa Prof Nurhasan, pada 3 Februari 2023. Guru besar yang homebase di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) itu menambahkan, kuota penerimaan tahun ini naik signifikan dibanding tahun lalu.

"Kalau tahun kemarin, total penerimaan mahasiswa baru Unesa mencapai 11 ribu mahasiswa," ucap Madlazim seperti dilansir laman resmi Unesa.

Kepala Sub-Direktorat Penerimaan dan Kelulusan, Direktorat Akademik UNESA, Dr. Sukarmin, menegaskan, kendati daya tampung Unesa naik signifikan, namun masuk Unesa tetap bersaing. Terlebih, jika mengacu pada tahun sebelumnya, jumlah pendaftar di Unesa termasuk salah satu yang tertinggi nasional. Dengan demikian, pendaftar harus mempersiapkan diri dengan baik dan strategi yang tepat.

“Persiapkan nilai mata pelajaran dan sertifikat terbaik untuk mendaftar di jalur SNBP. Kalau misalnya bisa masuk, bisa mencoba lagi di jalur-jalur berkutnya, SNBT maupun mandiri. Kuotanya naik di semua jalur. Ini peluang putra-putri terbaik daerah untuk kuliah di Unesa,” kata dosen FMIPA itu.

Baca juga :

Cek 20 Prodi Sepi Peminat dan Terbanyak Peminat di USU, Pertimbangan untuk SNBP 2023

Unila Terima 2.429 Mahasiswa Baru Jalur SNBP 2023, Simak Prodi Sepi Peminat dan Terbanyak Peminat

Undip Sediakan 2.776 Kursi di SNBP 2023, Ini Daftar Prodi Paling Sepi dan Terbanyak Peminat

Ambil Unsoed di SNMPTN ? Ini Prodi yang Paling Banyak Peminatnya

Ini 20 Prodi Sepi Peminat dan Terbanyak Peminat di Univeritas Udayana (Unud) untuk Referensi SNBP

Ikuti informasi penting dari kampus.republika.co.id. Silakan memberi masukan, kritik, dan saran melalui komen di bawah ini atau melalui e-mail : kampus.republika@gmail.com

 
Berita Terpopuler