Arab Saudi Izinkan Anak Penduduk Ilegal Mendaftar Sekolah

Orang tua harus menghubungi kantor emirat di wilayah tempat tinggal.

SPA
Suasana sekolah tatap muka di Arab Saudi, Agustus 2021. Arab Saudi Izinkan Anak Penduduk Ilegal Mendaftar Sekolah
Rep: Mabruroh Red: Ani Nursalikah

IHRAM.CO.ID, RIYADH -- Kementerian Pendidikan Arab Saudi mengumumkan anak-anak asing, yang tinggal di Arab Saudi secara ilegal akan mendapatkan izin mendaftar sekolah selama tahun ajaran baru. 

Baca Juga

Dilansir dari Saudi Gazette pada Selasa (23/8/2022), Kementerian menyatakan sekolah harus memberikan formulir pendaftaran kepada orang tua dari anak-anak yang tinggal secara ilegal di Kerajaan. Kementerian juga mengarahkan orang tua menghubungi kantor emirat di wilayah tempat mereka tinggal untuk menyelesaikan prosedur yang diperlukan. 

 

Formulir penerimaan yang telah diisi dengan benar setelah disetujui oleh emirat harus diserahkan kepada otoritas sekolah terkait untuk menyelesaikan proses pendaftaran. Kementerian telah mengarahkan departemen pendidikan di seluruh Kerajaan untuk menyediakan Administrasi Umum Evaluasi dan Penerimaan dengan laporan statistik bulanan tentang jumlah siswa yang terdaftar di setiap distrik pendidikan.

Patut dicatat bahwa syarat dan ketentuan yang ditetapkan dalam formulir pendaftaran bagi mereka yang tidak memiliki dokumen yang sesuai terkait dengan pendidikan umum dan mereka yang tinggal di Kerajaan secara ilegal mencakup data siswa dan ayah serta ibunya sesuai paspor, izin tinggal (iqama), visa kunjungan, dan sejenisnya, beserta alamat tempat tinggal permanen dan data kontak mereka. 

 

Wali siswa yang tidak memiliki dokumen yang layak untuk mendapatkan dokumen identitas yang diperlukan, juga harus menyerahkan janji ia akan memperbaiki status kependudukannya selama tahun ajaran itu sendiri.

 

 
Berita Terpopuler