Takziah ke Rumah Duka, Bima Arya Melihat Ketegaran Ridwan Kamil

Mereka memberikan ucapan belasungkawa kepada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Republika/Shabrina Zakaria
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto.
Rep: Arie Lukihardianti Red: Agus Yulianto

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Sejumlah tokoh penting, Bupati/Wali Kota se-Jabar dan pejabat di lingkungan Pemprov Jabar, mulai mendatangi Gedung Pakuan, Jalan Cicendo, Kota Bandung, Sabtu (4/5). Mereka hadir, untuk memberikan ucapan belasungkawa kepada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. 

Baca Juga

Salah satu kepala daerah yang datang adalah Wali Kota Bogor Bima Arya yang datang bersama sang istri. Bima mengatakan, dalam takziahnya untuk Emmeril Kahn Mumtadz, dia melihat ketegaran dari sosok Ridwan Kamil. 

"Baru saja kami diterima oleh pak gubernur dan ibu Atalia. Kami melihat ketegaran dan ketabahan dari pak gubernur yang sangat luar biasa," ujar Bima usai takziah di Gedung Pakuan, Sabtu (4/6). 

Bima mengatakan, dalam kejadian ini, semua terluka dan merasakan kesedihan ditinggal putra sulung Ridwan Kamil itu. 

"Semua terluka dan tersayat melihat cobaan yang begitu berat dihadapi pak gubernur. Dari pak gubernur, kami melihat bahwa keimanan adalah yang menolong kita," katanya. 

Menurut Bima, bila sesuai agenda, Ridwan Kamil seharusnya menghadiri puncak Hari Jadi Bogor (HJB) yang jatuh pada Jumat (4/6). 

"Kami berharap Hari Jadi Bogor di Alun-alun (Bogor) yang didesain, diresmikan dan didanai pak gubernur bisa dihadiri langsung. Namun takdir berkata lain, kami mengirimkan doa tulus dari Bogor agar Eril diberikan jalan yang lapang," paparnya. 

 

 
Berita Terpopuler