Saudi Sediakan Layanan Kesehatan 24 Jam Bagi Jamaah Umrah

Saudi meningkatkan kesiapsiagaannya di bidang kesehatan selama musim umrah Ramadhan.

Republika/Heri Ruslan
Ilustrasi Jamaah Umrah
Rep: Zahrotul Oktaviani Red: Agung Sasongko

IHRAM.CO.ID,  MAKKAH -- Kerajaan Arab Saudi meningkatkan kesiapsiagaannya di bidang kesehatan selama musim umrah Ramadhan 1443 H. Hal ini dilakukan oleh Makkah Healthcare Cluster, diwakili Rumah Sakit Darurat Ajyad dan Pusat Darurat Al-Haram.

Baca Juga

Perawatan kesehatan yang komprehensif sepanjang waktu disiapkan bagi pengunjung dan tamu Masjidil Haram. Di sisi lain, mereka berupaya memastikan penerapan kesehatan dan prosedur yang baik, untuk menawarkan layanan medis yang komprehensif pada tingkat tertinggi sesuai dengan rencana organisasi kesehatan.

Rumah Sakit Darurat Ajyad menyiapkan perangkat untuk apoplexy, yang menghubungkannya dengan rumah sakit virtual di kementerian, yang memiliki ahli saraf dan spesialis stroke sepanjang waktu.

Perangkat ini juga disebut memungkinkan koneksi antara dua pihak untuk menilai kasus pasien, sekaligus membantu mengambil keputusan medis dengan cepat, serta prosedur dan langkah pengobatan yang diperlukan.

Dilansir di Riyadh Daily, Senin (11/4/2022), ICU dan UGD yang tersedia telah dilengkapi dengan perangkat terbaru dengan dua tempat tidur untuk CPR. Departemen X-ray menyiapkan perangkat X-ray digital selain memiliki pemindai CAT, serta perangkat modern baru untuk ultrasound, laboratorium dan departemen farmasi.

Di Halaman Masjidil Haram disiapkan tiga pusat darurat yang bekerja sepanjang waktu. Mereka bertanggung jawab menyediakan layanan paramedis darurat kepada pengunjung Masjidil Haram, di mana pusat-pusat ini dilengkapi dengan perangkat medis modern.

Pusat Darurat Al-Haram menawarkan layanannya sepanjang waktu untuk para pengunjung. Sementara, Rumah Sakit Darurat Ajyad yang terletak di sisi utara Masjidil Haram di depan Gerbang Raja Abdullah, menawarkan layanan medis darurat bagi pengunjung.

Rumah Sakit ini sepenuhnya dilengkapi dengan teknologi medis yang diperlukan untuk menerima keadaan darurat, dengan pelayanan tingkat tinggi dan efisiensi tinggi, sehingga dapat menjaga kesehatan dan keselamatan pengunjung dan jamaah umroh. 

 
Berita Terpopuler