1.000 Orang akan Berwisata ke Luar Angkasa Mulai Tahun Ini

Virgin Galactic akan memulai penerbangan suborbital manusia komersial tahun ini.

network /Ilham Tirta
.
Rep: Ilham Tirta Red: Partner

Pesawat ruang angkasa Virgin Galactic. Gambar: Virgin Galactic

ANTARIKSA — Eksekutif Virgin Galactic mengatakan, mereka tetap sesuai jadwal untuk memulai misi suborbital komersial sebelum akhir tahun ini. Sebanyak 1.000 penumpang ditargetkan akan terbang bersama Virgin ke luar angkasa.

"Kami tetap berada di jalur dan sesuai jadwal untuk memulai layanan komersial akhir tahun ini," kata Kepala Eksekutif Virgin Galactic, Michael Colglazier kepada SpaceNews, Selasa 22 Februari 2022.

Dalam laporan pendapatan setelah rilis hasil keuangan kuartal keempat dan tahun fiskal 2021 Virgin Galactic, para eksekutif mengatakan, pemeliharaan pesawat ruang angkasa suborbital SpaceShipTwo bernama VSS Unity dan pesawat pengangkut WhiteKnightTwo bernama VMS Eve selesai sesuai jadwal.

Hal itu memungkinkan mereka memulai penerbangan komersialnya pada kuartal keempat. "Kami membuat kemajuan yang sangat baik pada peningkatan pada kapal induk kami, Eve dan pesawat ruang angkasa Unity kami,” kata Colglazier.

Pada bulan Oktober lalu, perusahaan itu mengumumkan bahwa mereka memulai periode pemeliharaan jangka panjang untuk kedua kendaraan lebih awal dari yang diharapkan. Hal itu setelah mereka menemukan adanya pengurangan margin kekuatan bahan tertentu yang digunakan untuk memodifikasi sambungan tertentu pada kendaraan antariksa tersebut.

Saat itu, Virgin Galactic harus menunda misi untuk Angkatan Udara Italia yang telah dijadwalkan dan memulai pekerjaan pemeliharaan pesawat. Pekerjaan itu dijadwalkan berlangsung hingga kuartal ketiga 2022.

"Pekerjaan pada pesawat Eve, sedang berkembang menuju penyelesaian pada kuartal ketiga,” katanya. Sementara Unity juga diharapkan selesai pemeliharaannya pada kuartal itu. Upgrade ke berbagai komponen kedua kendaraan dimaksudkan untuk meningkatkan keandalan dan meningkatkan tingkat penerbangan mereka.

Pada saat yang sama, perusahaan sedang menyelesaikan pembangunan pesawat antariksa berikutnya, VSS Imagine, kendaraan pertama dan mungkin satu-satunya di lini Spaceship III yang diumumkan pada Maret lalu. Colglazier mengatakan, tes penerbangan Imagine akan dimulai akhir tahun ini dengan tujuan memulai penerbangan komersil pada kuartal pertama 2023. Misi pertama akan membawa muatan dalam misi penelitian. Sementara misi menerbangkan pelanggan dimulai akhir 2023 dengan beroperasi bersama Unity dari Spaceport America di New Mexico.

Virgin Galactic berharap pesawat Unity dapat terbang sekali dalam sebulan setelah keluar dari masa pemeliharaannya. Sedangkan Imagine dirancang untuk terbang dua kali per bulan. “Kami sangat senang memberikan tingkat kapasitas ini untuk pesawat kami,” katanya.

Colglazier mengatakan, perusahaan menargetkan 1.000 pelanggan pada saat penerbangan komersial akhir tahun ini. Virgin Galactic telah menjual sekitar 750 kursi, 150 orang diantaranya dari penjualan tiket pada Agustus 2021 lalu. Pada 15 Februari, Virgin kembali membuka penjualan tiketnya. Menurut perusaan itu, beberapa di antara pelanggan berusia sekitar 15 tahun.

Sumber: SpaceNews

 
Berita Terpopuler