Pesawat City Selamat dari Badai, Guardiola Terima Kasih pada Pilot dan Liverpool

Pesawat Manchester City dihantam badai saat kembali dari Lisbon.

.
Rep: Bayu Hermawan Red: Retizen

Pesawat yang mengakut pemain dan ofisial Manchester City harus mendarat darurat di Liverpool, setelah dihantam badai dalam perjalanan kembali dari Lisbon, Portugal. Pelatih City, Pep Guardiola bersyukur pesawat bisa mendarat dengan selamat.

"Sejujurnya, ketika saya melihat setelah video, saya berkata 'wow', itu lebih menakutkan daripada yang kami rasakan," ujar Guardiola menanggapi video rekaman pesawat yang beredar.

Guardiola bercerita saat berada di atas, pesawat terasa seperti menabrak sesuatu. Kemudian, goncangan semakin terasa saat pesawat mencoba mendarat.

"Ada saat di mana kami turun, lalu segera, mesin mulai berputar dan naik dan pada saat itu saya berkata 'oke, sesuatu terjadi'," ucapnya.

"Kami memiliki seorang pilot yang melakukannya dengan sangat baik, dia berbicara kepada kami dan sangat tenang, dia berkata 'ini angin, kami akan mencoba lagi untuk mendarat di Manchester' setelah lima menit dia kemudian berkata 'kami akan mendarat. di Liverpool," ujarnya.

Guardiola memuji pilot pesawat yang bisa menenangkan penumpang. Ia pun bersyukur saat pilot bisa mendaratkan pesawat di Liverpool. Pascakejadian, Guardiola pun melontarkan lelucon ringan terkait rivalitas City dan Liverpool.

"Liverpool, mereka selalu sangat baik kepada kami! Mereka memiliki bandara yang lebih baik dari kami..." ucapnya.

 
Berita Terpopuler