Kasus Covid-19 AS Landai, Festival Musik Coachella-Stagecoach Bisa Digelar tanpa Prokes

Kasus Covid-19 melandai, festival musik di AS tak lagi terapkan protokol kesehatan.

EPA
Festival musik Coachella dihelat tiap tahun dan menjadi salah satu agenda musik yang dinanti di AS. Tahun ini, Coachella tak lagi menerapkan protokol kesehatan. Demikian juga dengan Stagecoach.
Rep: Gumanti Awaliyah Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyelenggara festival musik Coachella dan Stagecoach memastikan acara tahun ini akan digelar senormal mungkin. Mereka telah menghapuskan semua protokol kesehatan dan pembatasan terkait Covid-19 menjelang acara.

Baik Coachella maupun Stagecoach telah memperbarui pedoman kesehatan dan keselamatan mereka sesuai dengan ketentuan pemerintah setempat. Ini berarti, mereka tidak lagi mengharuskan penonton konser untuk memakai masker, menunjukkan tes negatif Covid-19, atau menyodorkan bukti vaksinasi Covid-19.

"Update aturan festival: Saat kami bersiap untuk menghabiskan akhir pekan yang luar biasa di gurun, kami mengumumkan bahwa tidak akan ada persyaratan vaksinasi, tes Covid, atau masker di Stagecoach 2022, sesuai dengan ketentuan setempat," kata penyelenggara Stagecoach dalam keterangannya, seperti dilansir Ace Showbiz, Kamis (17/2/2022).

Meskipun belum membuat pengumuman resmi di halaman media sosialnya, Coachella juga telah memperbarui aturan kesehatan dan keselamatan di situs web.

Baca Juga

Kendati begitu, penyelenggara Coachella maupun Stagecoach tetap meminta penonton untuk tetap waspada akan paparan covid-19. Sebab penyakit tersebut sangat menular dan bisa menyebabkan penyakit parah dan kematian.

"Ada risiko paparan yang meningkat ketika di kalian tempat umum manapun. Jadi tetaplah berhati-hati," kata penyelenggara di situs web mereka.

Keputusan untuk menghapus prokes diambil setelah jumlah kasus positif Covid-19 di Amerika Serikat cenderung menurun setelah lonjakan omicron selama berbulan-bulan. Meskipun demikian, AS masih mencatatkan sekitar 150 ribu kasus per hari pada Selasa (15/2/2022).

Festival musik Coachella akan berlangsung pada dua akhir pekan, yaitu 15-17 April dan 23-25 April 2022. Harry Styles, Billie Eilish, Kanye West, dan Swedish House Mafia menjadi headline festival.

Sementara itu, Stagecoach Festival akan berlangsung dari 29 April hingga 1 Mei. Festival akan menampilkan penampil utama mulai dari Carrie Underwood, Thomas Rhett, hingga Luke Combs.

 
Berita Terpopuler