Terobos Lampu Merah, Mobil Xpander Tabrak Sepeda Motor

Pemotor terpental dan dilarikan ke rumah sakit.

Republika/Mardiah
Ilustrasi kecelakaan sepeda motor
Rep: Ali Mansur Red: Friska Yolandha

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Satu unit mobil Mitsubishi Xpander B 2298 BZN menerobos lampu lalu lintas di perempatan Thamrin - Kebon Sirih dan menabrak pesepeda motor. Akibat perbuatan pengemudi mobil tersebut, korban terpental dari motornya dan dibawa ke Rumah Sakit Budi Kemuliaan.

Baca Juga

"Kasus sudah ditangani Unit Laka kami, pihak Xpander bertanggung jawab atas kejadian tersebut," ujar Kasie Laka Lantas Polda Metro Jaya Komisaris Eko Setio Budi Wahono saat dikonfirmasi, Ahad (9/1/2022).

Menurut Budi, meski pengemudi sudah bertanggung jawab dan korban hanya mengalami luka ringan, Eko mengatakan pihaknya tetap mengusut kasus ini. Karena bagaimanapun juga, kata dia, kecelakaan itu diakibatkan kelalaian pengemudi yang menerobos lampu lalu lintas.

"Jadi tetap dilakukan penyidikan Laka Lantas," tegas Eko.

Insiden kecelakaan lalu lintas itu, kata Eko, terekam kamera CCTV dan beredar. Dalam rekaman itu mobil Xpander menerobos lampu lalu lintas yang sudah merah pada Kamis (6/1/2022). Di saat bersamaan, seorang pengendara sepeda motor melintas dari arah Kebon Sirih menuju Tanah Abang. 

Akibatnya, kecelakan pun tidak dapat terhindarkan dan pesepeda motor terpental beberapa meter. Diduga pengemudi itu tidak memperhatikan alat pemberi isyarat lalu lintas. Atas perbuatannya pengemudi ditilang dan kasus tabrakannya sedang dalam penyelidikan. 

"Pengemudi mengaku masih mengira saat itu lampu lalu lintas masih hijau," kata Eko.

 
Berita Terpopuler