Lindungi Muslimah, Masjid Edmonton Buka Kelas Bela Diri

Masjid Edmonton Adakan Kelas Bela Diri Hadapi Serangan Anti-Muslim

Muslim-Canada.org
Masjid Al Rashid Kini di Taman Fort Edmonton
Rep: Meiliza Laveda Red: Agung Sasongko

IHRAM.CO.ID, EDMONTON – Masjid lokal Edmonton, Kanada menyelenggarakan rangkaian kelas bela diri untuk memberdayakan wanita Muslim guna melindungi mereka dari serangan anti-Muslim. “Kami ingin orang-orang memiliki kepercayaan diri untuk berada di komunitas. Itulah yang harus kita upayakan, terutama di Kanada,” kata Instruktur Janan Jomha.

Baca Juga

Masjid Al Rashid akan menjadi tuan rumah kelas pada Agustus. Jomha menjelaskan pihaknya mengajari beberapa langkah perlindungan diri, misalnya dengan menggunakan suara mereka.

“Kami banyak fokus pada bahasa tubuh, menggunakan suara kami dan menggunakan suara komunitas untuk menutup situasi yang mengancam. Tujuan dari pertahanan diri adalah untuk merasa aman,” ucap dia.

Instruktur lain dari Elite Taekwondo Edmonton Kaitlyn Molo mengatakan para peserta merasa lebih nyaman dan percaya diri setelah menyelesaikan pelatihan. Peserta mengaku mendapat umpan balik yang baik. Jessica Snow, seorang peserta di kelas Ahad mengatakan dia memutuskan untuk mengikuti kelas tersebut setelah meningkatnya jumlah serangan bermotif rasial.

“Semua berita penyerangan membuat perempuan membutuhkan pengetahuan untuk melindungi diri mereka,” kata Snow.

 

 

Dikutip About Islam, Rabu (11/8), karena kekhawatiran tentang Islamofobia, banyak wanita membuat misi memberdayakan wanita Muslim untuk membela diri dari terorisme dan pelecehan anti-Muslim di jalan dan di tempat kerja. Misi tersebut membantu memenuhi kebutuhan penting bagi wanita Muslim yang mungkin merasa rentan dalam iklim politik dan sosial saat ini.

 

Pada tahun 2018, Rana Abdelhamid yang merupakan seorang wanita bisnis Muslim muda, menciptakan teknik pertahanan diri baru terhadap serangan yang melibatkan perampasan jilbab. Instruktur bela diri yang berbasis di Chicago Zaineb Abdulla pada tahun 2016, menerbitkan video yang mengajarkan wanita Muslim bagaimana menanggapi serangan kebencian dan cobaan untuk mengambil jilbab mereka. n Meiliza Laveda

 
Berita Terpopuler