Perjalanan Jarak Jauh Wajib Tunjukkan Sertifikat Vaksin

Kemenhub mengeluarkan aturan ketat bagi pelaku perjalanan jarak jauh.

ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Calon penumpang pesawat menjalani pemeriksaan dokumen kesehatan di Terminal Domestik Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali.
Rep: Surya Dinata Red: Wisnu Aji Prasetiyo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Kementerian Perhubungan mengeluarkan aturan ketat bagi pelaku perjalanan jarak jauh saat diberlakukannya PPKM darurat.

Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati menjelaskan syarat bagi pelaku perjalanan jarak jauh yang menggunakan moda transportasi darat, laut maupun udara wajib menunjukkan kartu vaksin minimal dosis pertama serta hasil negatif swab PCR.

Adita menambahkan, pelaku perjalanan tersebut juga wajib melampirkan surat keterangan yang dikeluarkan dari pemerintah daerah setempat. Namun, ia menjelaskan syarat tersebut tidak berlaku bagi angkutan logistik, tenaga kesehatan maupun pasien non Covid-19.

 

 

Video Editor | Fakhtar Khairon Lubis

 
Berita Terpopuler