Bank Syariah Indonesia Jadi Sorotan!

Mengapa Bank Syariah Indonesia Jadi Sorotan?

Bank Syariah Indonesia dan Gerak Baru Anak Muda Indonesia
Rep: Faisal Fanani Red: Retizen

Pada 1 Februari 2021, tiga bank syariah di Indonesia bergabung menjadi satu, yaitu PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI). Ketiga bank itu adalah PT Bank Syariah Mandiri, PT Bank BNI Syariah, dan PT Bank BRI Syariah Tbk (BRIS). Menindak lanjuti hal itu, semua nasabah diminta untuk melakukan migrasi ke BSI. Migrasi membutuhkan peran aktif dari nasabah.

Pihak BSI mengumumkan proses integrasi operasional cabang, layanan, dan produk dilaksanakan mulai 15 Februari sampai 30 Oktober 2021. Dalam proses ini, nasabah akan dihubungi untuk melakukan migrasi ke Bank Syariah Indonesia dan nasabah dapat menyampaikan informasi bila terdapat perubahan nomor telepon dan email. Harapannya pada 1 November 2021, seluruh jaringan Bank Syariah Indonesia bisa terintegrasi.

Ada banyak 3 manfaat besar setelah melaksanakan migrasi. Apa saja itu?

1. Gratis biaya transfer

2. Bebas biaya bulanan

3. Layanan tarik tunai tanpa kartu

Oleh karena itu pihak BSI sangat menghimbau nasabah yang belum bermigrasi untuk segera melakukan migrasi, dikarenakan per tanggal 1 November 2021, akan banyak manfaat lebih dari pihak BSI.

 
Berita Terpopuler